Kategori: News

Cerita Aiptu Sujadi Selamatkan Korban Banjir di Tol Ngawi-Kertosono

Madiunpos.com, SURABAYA -- Kapolda Jawa Timur (Jatim) Kepolisian Daerah Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan memberikan apresiasi kepada anggota Satlantas Polres Kediri Aiptu Sujadi yang menyelamatkan satu keluarga korban banjir di Tol Ngawi-Kertosono, pada Kamis (7/3/2019) lalu.

"Aiptu Sujadi dengan keberanian dan dedikasinya dalam memberikan perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat korban banjir," kata Kapolda Jatim saat memberikan penghargaan kepada Aiptu Sujadi di Mapolda Jatim, Senin (11/3/2019).

Sebelumnya Aiptu Sujadi menyelamatkan keluarga Arif Rosidi warga Dusun Sumberejo, Desa Kresikan, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi, yang terseret arus banjir di tepi Jalan Tol Ngawi-Kertosono KM 603. Video penyelamatan korban itu sempat direkam istrinya Nanda Sapto Wati dan viral di media sosial.

Aiptu Sujadi menceritakan waktu itu ia sedang dalam perjalanan pulang menuju Kediri. Sekitar pukul 16.00 WIB saat melewati jalur tol Ngawi-Kertosono, akibat curah hujan cukup tinggi di Ngawi sehingga mengakibatkan banjir di sisi kiri jalan tol dari arah Ngawi.

Dia mengurangi laju kendaraannya karena di depan ada mobil berhenti. Saat berhenti, Sujadi mendengar suara minta tolong dari lokasi banjir.

"Saya melihat ada dua orang yang masing-masing membawa anak kecil usia sekitar 3 tahun dan 5 tahun dan saat itu ada seorang laki-laki yang berusaha ingin menolong dengan mengulurkan sebatang kayu karena tidak bisa berenang," ungkapnya.

Tanpa berpikir panjang ia pun berenang ke lokasi banjir untuk menyelamatkan keluarga tersebut. Sujadi mengambil anak-anak yang dibopong orang tuanya untuk segera dievakuasi ke tempat yang aman.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

20 jam ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

1 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

1 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.