Kategori: News

Densus Total Ringkus 4 Terduga Teroris di Bojonegoro

Madiunpos.com, BOJONEGORO - Densus 88 Antiteror kembali menangkap terduga teroris di Bojonegoro, Jawa Timur. Ini merupakan terduga teroris keempat yang diringkus Densus 88 di Kota Minyak.

Terduga teroris itu berinisial AN, 32, warga Desa Nglumber, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro.

Menurut seorang warga di sekitar rumah terduga teroris, Antok, penangkapan dan penggeledahan terjadi pada Senin (1/3) malam. Waktu itu sebelum tiga terduga teroris lainnya ditangkap.

Setia kepada AHY, Demokrat Jatim Tegaskan Tolak KLB

"Iya tadi malam sempat ramai banyak Pak Polisi katanya ada teroris tertangkap dan sedang dilakukan penggeledahan di rumahnya. Kaget saja tiap hari pelaku dikenal sebagai pedagang konveksi di pasar sini," kata Antok saat dimintai konfirmasi detikcom, Selasa (2/3/2021).

Salah seorang perangkat Desa Nglumber yang tidak bersedia disebutkan namanya, membenarkan penangkapan dan penggeledahan rumah terduga teroris.

"Iya tadi pagi ramai dibincangkan warga di kampung. Bener apa tidak ta, kok katanya jaringan teroris. Padahal yang diketahui warga selama ini penjahit dan pedagang konveksi di pasar sini," jelasnya.

Baca Juga: Terduga Teroris di Malang Sering Latihan Panahan

Sebelumnya diberitakan, Densus 88 meringkus tiga terduga teroris di tiga lokasi berbeda di Bojonegoro. Terduga teroris pertama berinisial YP, 40, warga Desa Kuncen, Kecamatan Padangan. Terduga teroris itu ditangkap saat naik kendaraan di sekitar rumahnya sekitar pukul 06.31 WIB.

Terduga teroris kedua yakni YT, 39. Ia dibekuk Densus 88 di sekitar Pasar Kasiman, Kecamatan Kasiman, sekitar pukul 07.00 WIB.

Yang terakhir yakni EP, 29. Terduga teroris itu ditangkap di Desa Ngeper, Kecamatan Padangan, sekitar pukul 06.35 WIB.

Jualan Nasi Pecel Daun Jati, Mbah Simah Madiun Raup Rp600.000-Rp1 Juta/Hari

 

Haryono Wahyudiyanto

Dipublikasikan oleh
Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

8 jam ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

22 jam ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

1 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

1 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.