Kategori: News

Dinkes Madiun Ungkap Kasus Pertama Omicron, Punya Riwayat dari Hongkong

Madiunpos.com, MADIUN -- Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun mengungkapkan kasus pertama Covid-19 variab omicron di wilayahnya. Adalah seorang perempuan dari Kecamatan Dagangan yang terdeteksi terpapat Covid-19 omicron yang pertama di Madiun.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun, Anies Djaka Karyawan, mengatakan warga Dagangan berusia 25 tahun ini mempunyai riwayat bepergian dari luar negeri. Perempuan itu merupakan seorang tenaga kerja Indonesia (TKI).

Dia menuturkan sebenarnya perempuan ini sudah menjalani isolasi di Wisma Atket Jakarta selama 14 hari saat datang ke Indonesia.

Manis, Legit, dan Pahit, Nikmatnya Durian Segulung Madiun

“Kemudian saat mau pulang menjalani PCR dan hasilnya negatif. Akhirnya pulang,” kata dia, Jumat (14/1/2022).

Anies menuturkan perempuan itu pulang Madiun karena untuk mengurus pernikahannya.

Saat mau mengurus pernikahan dilakukan rapid test antigen. Ternyata hasilnya positif. Selanjutnya, pasien dibawa ke RSUD Dolopo untuk dilakukan isolasi.

“Kan saat ini kalau mau nikah diwajibkan antigen. Ternyata positif. Karena ada riwayat dari luar negeri. Akhirnya kami menghubungi pihak rumah sakit untuk dilakukan isolasi,” jelasnya.

Pancur Pitu, Destinasi Wisata Menarik di Lereng Gunung Pandan

Sesampainya di rumah sakit, pasien langsung dilakukan PCR yang hasilnya positif. Kemudian dilanjutkan tes Whole Genome Sequencing (WGS). Dan hasilnya menyatakan pasien positif omicron.

Pasien tersebut mengalami gejala ringan dengan kondisi pilek. Saat ini, pasien itu menjalani isolasi di RSUD Dolopo.

Lebih lanjut, pihaknya juga telah melakukan tracing terkait kasus ini. Ada 18 orang yang diperiksa dan dua di antaranya dinyatakan suspek. Kedua orang itu adalah ibu pasien dan calon suami pasien.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

5 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.