Juru Bicara Gugus Tugas Nasional Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito. (Dok BNPB)
Madiunpos.com, JAKARTA -- Di peringatan Hari Anak Nasional 2020, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mendapatkan beberapa pertanyaan dari anak-anak. Ada salah satu pertanyaan yang berat menurut Wiku.
Pertanyaan yang dibacakan oleh pembaca acara anak Sephia yakni, "Sampai kapan Covid-19 akan berakhir?" Mendengar pertanyaan itu Wiku spontan menjawab, "Waduh pertanyaannya kok berat sekali."
Menengok Sejarah di Balik Hari Anak Nasional yang Diperingati Hari Ini
Sambil tersenyum Wiku menjelaskan bahwa hingga saat ini tidak diketahui kapan Covid-19 akan berakhir karena virus SARS-CoV-2 tidak bisa diajak berbicara.
"Tapi yang jelas kita tahu cara virus itu menular," katanya saat live di akun YouTube BNPB Jakarta pada Kamis (23/7/2020) seperti dikutip Liputan6.com.
Waduh! Mobil PMI Penyemprot Disinfektan di Gresik Dilempar Batu
Bila ingin bebas dari Covid-19, kata Wiku, mesti berubah perilaku dengan menjalankan protokol kesehatan. Yakni menjaga jarak, memakai masker, dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun dan dibasuh dengan air mengalir.
Joss Gandos! Warkop Ini Enggak Cuma Sediakan Wifi Gratis Buat Pelajar, Tapi Ini Juga
"Kalau adik-adik melakukan itu harusnya virusnya itu akan frustrasi dan enggak bisa menularkan lagi. Di situlah letaknya akan berakhir," jawab Wiku.
Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More
This website uses cookies.