Kategori: News

Duar! PN Kota Probolinggo Dilempar Bondet Orang Tak Dikenal

Madiunpos.com, PROBOLINGGO - Pengadilan Negeri (PN) Kota Probolinggo, Jawa Timur, dilempar bondet. Satu meledak dan satu tidak. Bondet itu dilempar ke arah pos satpam.

"Ada dua orang mengendarai satu motor warna merah, berboncengan. Mereka melempar dua bondet ke arah pos Satpam," ujar Pejabat Humas PN Kota Probolinggo, Anton Syaiful Rizal, Selasa (8/12/2020).

Syaiful mengatakan satu bondet yang berbentuk seperti granat nanas meledak seusai dilempar. Sementara satu bondet tak meledak. Bondet tak meledak itu ditemukan di pinggir jalan dekat PN Kota Probolinggo.

Pilkada Rawan Praktik Politik Uang, Silakan Lapor Bawaslu Jatim

Syaiful menambahkan kejadian sekitar pukul 03.30 WIB itu tak melukai satpam yang sedang terjaga. Bondet yang dilempar tersebut memang meledak tapi daya ledaknya rendah.

"Sebelum kejadian, satpam sempat menegur remaja yang naik motor berknalpot brong," kata Syaiful.

Satpam menegur karena knalpot tersebut mengeluarkan suara bising yang bisa mengganggu istirahat pegawai PN Kota Probolinggo yang tidur di rumah dinas dekat PN. Diduga tidak terima ditegur, remaja tersebut kembali sambil melempar bondet ke arah satpam.

Waduh! Besok Coblosan, Hasil Rapid Test Ribuan KPPS di Jatim Malah Reaktif

Sulikarti, salah satu warga juga mendengar ledakan bondet tersebut. Saat itu Sulikarti sedang memasak rawon yang hendak dijualnya. Tiba-tiba ia kaget mendenagr suara seperti ledakan. Ia mengira suara itu adalah suara ban mobil meletus.

"Saya kira suara ban mobil meletus, setelah lihat dari jauh, teryata suara bondet meledak dilempar orang. Karena takut, saya tidak mendekat. Polisi kemudian datang," kata Sulikarti.

Anggota Dalmas Sabhara bersenjata lengkap, datang ke TKP dan menyisir di sekitar lokasi. Polisi menemukan bondet yang tidak meledak di perempatan jalan. Polisi juga mengamankan serpihan bondet yang meledak.

Alhamdulillah, Ketum PBNU Said Aqil Siroj Sembuh dari Covid-19

Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

6 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.