Madiunpos.com, MADIUN -- Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meresmikan Rumah Sakit Lapangan Joglo Dungus di kawasan Rumah Sakit Paru Dungus, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun, Rabu (3/2/2021).
Rumah sakit lapangan ini akan diperuntukkan untuk ruang isolasi pasien Covid-19 tanpa gejala, gejala ringan, hingga gejala sedang. Rumah sakit ini memiliki jumlah bed sebanyak 150 unit.
Setelah meresmikan rumah sakit ini, Khofifah bersama Wali Kota Madiun Maidi dan Bupati Madiun Ahmad Dawami melepaskan ratusan burung di rumah sakit tersebut. Suasana rumah sakit lapangan di kawasan Dungus cukup sejuk karena berada di lereng Gunung Wilis.
Khofifah menuturkan Rumah Sakit Lapangan Joglo Dungus ini sebagai pengembangan fasilitas percepatan pelayanan pasien Covid-19 di wilayah Madiun Raya. Di rumah sakit ini ada 150 bed untuk pasien positif Covid-19.
"Indah sekali area di rumah sakit ini. Keindahan ini jadi bagian yang penting untuk pasien Covid-19 karena mereka butuh suasana psikologis yang bikin happy dan tenang," kata dia.
Di Jawa Timur memiliki tiga rumah sakit lapangan, yaitu RS Lapangan Indrapura Surabaya, RS Lapangan Ijen Boulevard Malang, dan RS Lapangan Joglo Dungus Madiun. Menurutnya, RS Lapangan Joglo ini memiliki keunggulan kompetitif di luar kualitas layanan.
Kondisi alam yang sejuk, kata dia, menjadi bagian dari yang ikut memberikan percepatan penyembuhan.
"Secara fisik Ijen Boulevard luar biasa. Tetapi di RS Joglo Dungus ini disuport dengan area yang ditanami tanaman berumur puluhan bahkan ratusan tahun. Ini sangat mendukung pasien Covid-19," jelas dia.
Dengan keberadaan rumah sakit lapangan ini, gubernur berharap kasus Covid-19 di wilayah Madiun Raya bisa menurun. Hal ini karena kasus penularan Covid-19 di Kota Madiun dan Kabupaten Madiun cukup tinggi dalam beberapa waktu terakhir.
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
This website uses cookies.