Kategori: News

HARI NATAL 2015 : Gegana Brimob Polda Jatim Selisik Gereja di Madiun

Hari Natal 2015 disongsong Polresta Madiun dengan mengerahkan personel Gegana Brimob Polda Jatim untuk menyelisik sebagian gereja Madiun dari kemungkinan adanya teror .

Madiunpos.com, MADIUN — Polresta Madiun mengatisipasi ancaman terror di 63 gereja di Kota Gadis saat perayaan Hari Natal 2015. Tim Gegana Detasemen C Kompi 2 Brimob Polda Jawa Timur yang berkedudukan di Madiun dikerahkan untuk menyelisik sejumlah gereja dengan menggunakan metal detector.

“Penyisiran tersebut bertujuan untuk mengantisipasi ancaman teror sehingga umat kristiani bisa melakukan perayaan Natal dengan aman dan tenang," ujar Wakil Kepala Polresta Madiun Kompol Setiono kepada wartawan di Madiun, Jumat (18/12/2015).

Ia mengaku akan fokus pada gereja yang memiliki jumlah umat atau jemaat banyak, seperti Gereja Katolik Santo Cornelius di Jl. Pahlawan, Madiun yang akan dipergunakan untuk misa perayaan malam Natal 2015, Kamis (24/12/2015) malam dan Hari Natal 2015, Jumat (25/12/2015).

Kantor Berita Antara di Madiun melaporkan penyelisikan dengan alat deteksi logam itu dilakukan Tim Gegana Polda dengan teliti di setiap sudut bangunan, baik di dalam maupun di luar ruangan gereja. Penyisiran dilakukan mulai dari halaman depan, pintu masuk, hingga seluruh sudut ruangan yang ada di gereja.

“Tujuan sterilisasi dan penyisiran tersebut adalah mendeteksi keberadaan barang-barang yang berbahaya di lingkungan gereja, di antaranya adalah bom, bahan peledak, senjata tajam, dan barang terlarang lainnya,” papar Setiono.

2.000 Umat
Langkah sterilisasi itu dilanjutkan dengan penjagaan lokasi hingga kegiatan berlangsung. "Hasil dari peyisiran tidak ditemukan barang ataupun bahan yang berbahaya serta terlarang. Semua berharap rangkaian perayaan Natal di Madiun dapat berjalan lancar tanpa ada gangguan apapun," kata  Setiono.

Selain penyelisikan, pihak Polres Madiun Kota juga menyiagakan anggotanya untuk melakukan pengamanan dan patroli selama rangkaian perayaan Hari Natal 2015 berlangsung. Nantinya, ada sejumlah anggota yang ditempatkan di gereja-gereja untuk melakukan pengamanan.

Pengurus Gereja Santo Cornelius Madiun memperkirakan gereja tersebut akan menampung 1.500 orang hingga 2.000 orang saat perayaan Hari Natal 2015. Selama perayaan Natal itu, Gereja Katolik Santo Cornelius Madiun akan menggelar empat kali misa pada Kamis (24/12/2015) malam dan Jumat (25/12/2015).

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya
KLIK di sini untuk mengintip Kabar Sragen Terlengkap

Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.