Kategori: News

Hiswana Migas Madiun Imbau Warga Beli Elpiji 3 Kg di Pangkalan

Madiunpos.com, MADIUN -- Permintaan LPG 3 kg di Madiun meningkat antara 3% sampai 4% pada pekan awal Ramadan tahun 2019. Diperkirakan permintaan akan terus meningkat hingga Lebaran.

Ketua Hiswana Migas Madiun, Agus Wiyono, mengatakan Pertamina menjamin ketersediaan elpiji 3 kg pada saat Ramadan dan Lebaran 2019. Pada pekan awal Ramadan kenaikan hanya di angka 3% sampai 4% dibandingkan hari biasa.

Kebutuhan harian di setiap kabupaten/kota se-Madiun Raya rata-rata sebanyak 20.000 tabung.

"Kalau polanya kan biasa awal Ramadan memang meningkat terus nanti sampai Lebaran. Kami justru mengantisipasi jalur distribusi terutama di jalur wisata," katanya kepada wartawan, Kamis (16/5/2019).

Agus menegaskan LPG 3 kg merupakan barang bersubsidi sehingga harus ada pembatasan barang. Selain itu, distribusinya juga harus tepat sasaran.

Pihaknya mengakui kewalahan mengurus pengecer LPG 3 kg. Karena pengecer bisa seenaknya menentukan harga ke konsumen.

Pangkalan LPG 3 kg harus membatasi barang ke pengecer. "Pengecer itu dinomorsekiankan. Yang diutamakan itu ya konsumen. Baik UMKM maupun rumah tangga," jelas dia.

Agus mengimbau kepada masyarakat untuk membeli LPG 3 kg di pangkalan.

"Jangan membeli di pengecer. Untuk harga di tingkat pangkalan harganya pasti sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET). Masyarakat juga bisa beli di SPBU," ungkap dia.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Madiun Raya 

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

2 hari ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

1 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

1 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

3 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.