Kategori: Kisah Unik

Ini Lomba Kekinian dan Aman Untuk Rayakan Kemerdekaan Indonesia Saat Pandemi

Madiunpos.com, MADIUN – Pekan depan, bangsa Indonesia akan merayakan kemerdekaannya yang ke-75 tahun. Perayaan kemerdekaan tahun ini memang berbeda sebab situasi pandemi yang menuntut masyarakat untuk menghindari kerumunan. Oleh sebab itu, perlombaan untuk memeriahkan kemerdekaan untuk sementara waktu ini tidak bisa dilakukan secara berkerumun di suatu tempat.

Akan tetapi, hal ini bukan berarti masyarakat tidak bisa mengadakan lomba perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia. Dengan kecanggihan teknologi, perlombaan 17 Agustus-an pun bisa diselenggarakan secara online alias daring. Nah, berikut ini rekomendasi berbagai lomba daring untuk memeriahkan Kemerdekaan Indonesia bersama teman atau masyarakat di lingkungan Anda. Ulasan berikut dilansir oleh Madiunpos.com dari okezone.com, Kamis (13/8/2020).

1. Lomba game online

Lomba game online bisa menjadi salah satu lomba untuk merayakan kemerdekaan di tengah pandemi. Lomba ini bisa Anda manfaatkan sebagai alternatif pengganti lomba permainan tradisional yang biasanya diadakan di situasi normal. Beberapa permainan daring yang menarik dan dapat diperlombakan untuk perayaan kemerdekaan nanti, misalnya PUBG, Mobile Legend, Free Fire.

Sangat Bermanfaat, Google Lengkapi Fitur Pendeteksi Gempa di Ponsel Android

2. Lomba tari secara daring

Saat ini, sudah banyak media yang dapat dimanfaatkan untuk mengunggah video ketika sedang menari. Salah satu media yang sedang tren di masyarakat yaitu TikTok. Anda pun dapat membuat konten menari lewat TikTok untuk perlombaan di kemerdekaan tahun ini.

3. Lomba menyanyi secara daring

Selain media untuk menari daring, sudah ada pula aplikasi untuk bernyanyi secara daring. Aplikasi yang dimaksud seperti Smule. Dengan aplikasi ini, Anda dapat memanfaatkannya untuk mengadakan perlombaan menyanyi secara daring. Peserta pun tetap aman terhindar dari infeksi Covid-19.

Inilah Perbedaan Bunga Sakura dan Bunga Tabebuya yang Kembali Mekar di Surabaya

4. Lomba membuat video kemerdekaan

Untuk mengasah kreativitas, Anda dapat mengajak kawan-kawan atau masyarakat sekitar untuk membuat video kemerdekaan. Tema kemerdekaan yang dapat diambil, misalnya, sejarah kemerdekaan. Dengan tema tersebut peserta lomba dapat bercerita mengenai perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia.

5. Lomba swafoto dengan tema kemerdekaan

Lomba lainnya yang dapat dilakukan secara daring untuk merayakan kemerdekaan tahun ini yaitu lomba swafoto atau selfie. Peserta lomba harus berswafoto dengan tema kemerdekaan, misalnya, dengan mengenakan busana ala pejuang kemerdekaan atau memakai pakaian tradisional. Peserta yang dinilai paling heboh dan unik dapat dijadikan sebagai pemenang.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

3 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

6 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.