Kategori: News

KEBAKARAN LAHAN : Gawat! Petani Tebu di Madiun Masih Bakar Lahan!

Kebakaran lahan bisa menyebar apabila petani tidak waspada saat membakar sisa pertanian tebu.

Madiunpos.com, MADIUN — Sebagian besar petani di Kota Madiun masih membakar lahan tebu untuk mempermudah dalam membersihkan sisa-sisa tanaman mereka pascapanen. Petani membakar lahan juga untuk mempercepat dalam menghilangkan tanaman pengganggu, seperti rumput liar.

Hal tersebut disampaikan Kasi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Madiun, Itok Riyanto Legowo, saat berbincang dengan Madiunpos.com di ruangan kerjanya, Rabu (16/9/2025) siang. Menurut Itok, pembakaran lahan pascapanen, khususnya dilakukan oleh petani tebu di Kota Madiun telah menjadi kebiasaan sejak lama.

“Petani beranggapan membakar lahan tebu adalah tindakan yang tepat karena bisa mempercepat pertumbuhan tunas baru. Selain itu pembakaran lahan tebu juga tergolong praktis. Pikiran macam itu yang membuat masih banyak petani tebu—di Kota Madiun khususnya—membakar lahan setelah panen,” kata Itok.

Berisiko MeMenyebar
ski lebih praktis, Itok menyampaikan, BPBD Kota Madiun tetap meminta petani tebu untuk tidak membakar lahan. Menurut dia, tidak membakar lahan tebu itu sebagai upaya pencegahan terjadinya bencana kebakaran di luar lahan tebu tanpa bisa terkendali.

Apalagi, lanjut Itok, potensi kebakaran semakin tinggi karena memasuki musim kemarau dan tanaman yang kering mudah terbakar. “Kalau dibakar memang petani bisa terhindar dari gatal-gatal karena tidak secara langsung bersentuhan dengan tanaman tebu. Namun, pencegahan kebakaran lebih utama. Artinya, bencana kebakaran bisa mengakibatkan kerugian lebih parah. Lahan perkebunan dan pertanian lain bisa ludes serta memicu polusi udara! Tidak menutup kemungkinan api menjalar ke rumah penduduk,” ujar Itok.

Langgar Undang-Undang
Itok menambahkan pengendalian kebakaran di ladang dan pekarangan pada musim kemarau menjadi tanggung jawab semua pihak. Menurut dia, BPBD Kota Madiun telah rutin menyosialisasikan larangan membakar sesuai aturan yang berlaku. Berdasarkan Undang-Undang No. 32/2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, setiap orang dilarang melakukan pembukaan lahan baru dengan cara membakar.

“Kami berharap semua pihak bisa terlibat, baik pemerintah dan masyarakat dalam pencegahan bencana kebakaran lahan. Tidak hanya di Kota Madiun, tertapi juga di daerah lain juga saya rasa berlaku anjuran yang sama. Petani yang telah sadar [aturan larangan membakar], bisa menyampaikan kebijakan itu kepada petani lainnya,” imbuh Itok.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

6 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

6 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.