Kategori: News

KEBAKARAN PONOROGO : Rumah Terbakar, Janda Sebatang Kara Tewas Mengenaskan

Kebakaran Ponorogo menimpa seorang janda berusia lanjut usia hingga harus meregang nyawa.

Madiunpos.com, PONOROGO — Api kebakaran melumat rumah di Dukuh Putuk Suren, Desa Singgahan, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur (Jatim), Rabu (28/10/2015). Rumah tersebut adalah milik seorang janda bermana Katimah, 80. Ia tewas terbakar bersama rumahnya.

Saat kebakaran, Katimah yang tinggal sendirian di rumah berdinding gedek atau bilik bambu tersebut tidak bisa menyelamatkan diri karena pintu rumah dalam keadaan terkunci. Mengetahui kondisi itu, dia lantas berteriak meminta tolong hingga didengar seorang tetangga bernama Sutini.

Sutini yang ragu menolong sendirian lantas ikut berteriak meminta tolong kepada warga Putuk Suren lainnya. Namun, upaya yang dilakukan beberapa warga untuk memadamkan kobaran api di rumah Katimah tidak membuahkan hasil seperti yang mereka harapkan.

Rumah Katimah terbakar dengan cepat karena kobaran api yang semakin membesar seiring bertiupnya angin cukup kencang. Rumah berukuran 2,5 m x 4,5 m itu terbakar hingga rata dengan tanah. Sang penghuni rumah, Katimah yang tidak bisa menyelamatkan diri ikut terbakar.

“Pada saat peristiwa kebakaran saya sedang berada di dalam dapur. Mendengar teriakan orang kesakitan, saya lantas keluar rumah dan ternyata rumah Mbah Katimah terbakar. Saya pun berteriak meminta tolong ke warga lain. Karena rumah terbuat dari anyaman bambu warga kewalahan memadamkan api,” kata Sutini seperti dikutip Madiunpos.com dari laman Polresponorogo.com, Sabtu (31/10/2015).

Suka Hangatkan Badan
Berdasarkan olah tempat kejadian perkara, Kasatreskrim Polres Ponorogo, AKP Hasran mengatakan penyebab kebakaran diduga berasal dari kebiasaan Katimah yang suka menyalakan api untuk menghangatkan badan. Namun, lanjut dia, api tiba-tiba membesar hingga korban tidak bisa menyelamatkan diri.

Hasran menyebut tim identifikasi Polres Ponorogo yang datang beserta petugas medis langsung melakukan visum luar terhadap jenazah korban kebakarab. “Dari hasil olah TKP korban meninggal di dalam rumah. Sementara itu, berdasarkan hasil pemeriksaan kematian, korban murni karena terbakar," jelas Hasran. Sebagai informasi, selepas dilakukan visum, jenazah korban kebakaran Ponorogo dimandikan dan disholatkan warga Putuk Suren. Jenazah korban lantas dimakamkan di TPU Singgahan.

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

5 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

1 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.