Kategori: News

Kejari Ponorogo Bentuk Tim Jaga Desa, Ini Tugasnya

Madiunpos.com, PONOROGO -- Kejaksaan Negeri (Kejari) Ponorogo membentuk tim khusus bernama Jaga Desa untuk mengawal dan mencegah terjadinya korupsi dana desa.

Tim Jaga Desa ini untuk mencegah tindak pidana korupsi oleh kepala desa atau perangkat desa dalam mengelola dana desa.

Kepala Kejari Ponorogo, Indah Laila, mengatakan dana desa dari pemerintah pusat rawan diselewengkan oknum perangkat desa. Untuk itu, pencegahan perlu dilakukan.

Apalagi, pada beberapa waktu lalu ada seorang mantan kepala desa di Ponorogo yang diduga korupsi dana desa dengan modus anggaran fiktif.

"Jaga Desa ini juga membantu supaya dana desa yang dikucurkan ke desa-desa itu berjalan sesuai tujuan yang diharapkan pemerintah," kata Laila, Rabu (25/9/2019).

Tim kejaksaan diminta untuk ikut mengawasi kucuran dana desa ini supaya bisa tepat sasaran. Tetapi, kenyataannya memang masih ada perangkat desa yang melakukan tindakan korupsi. Meskipun selama sudah ada Tim Pengawal Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D).

Laila menuturkan salah satu kendala yang dihadapi tim Jaga Desa ini adalah luasnya wilayah perdesaan di Ponorogo. Ada 289 desa di seluruh kecamatan Kabupaten Ponorogo. Padahal, Kejari Ponorogo hanya memiliki 11 jaksa.

"Kalau setiap hari kami keliling desa, nanti tugas pokok jaksa akan terbengkalai. Ini mengingat personel yang sedikit. Karena itu kades akan dikumpulkan beberapa bulan sekali untuk diberikan pengarahan, dijelaskan bagaimana mereka menggunakan dana desa. Ini sebagai upaya pencegahan tindak pidana korupsi," jelasnya.

Laila menegaskan para kepala desa tak boleh main-main dalam pengelolaan dana desa yang nilainya cukup besar. Dana desa ini harus digunakan sesuai peruntukannya.

 

Suharsih

Dipublikasikan oleh
Suharsih

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

3 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

4 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

1 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.