Kategori: News

LEBARAN 2015 : Sambut Pemudik, Taman Wisata Umbul Ditata

Lebaran 2015 dijelang pengelola Taman Wisata Umbul dengan penataan objek wisata Kota Madiun itu.

Solopos.com, MADIUN — Pemeritah Kabupaten (Pemkab) Madiun, Jawa Timur menata Taman Wisata Umbul di wilayah Kecamatan Dolopo. Penataan lokasi rekreasi keluarga itu dimaksudkan untuk menyambut kehadiran para pemudik pada Lebaran 2015 mendatang.

“Berbagai perbaikan dan pengembangan terus dilakukan untuk memberikan pelayanan yang baik dan nyaman kepada pengunjung, terlebih menjelang liburan Lebaran nanti," ungkap Direktur Taman Wisata Umbul Madiun, Afri Handoko, kepada wartawan, Kamis (28/5/2015).

Pengembangan tersebut, sambung Afri Handoko, meliputi penambahan wahana, dan perbaikan fasilitas umum di taman wisata itu. Saat ini, di Taman Wisata Umbul telah terdapat wahana kolam renang, out bond, taman bermain, pendapa untuk beristirahat, dan kebun binatang mini.

Koleksi kebun binatang mini Taman Wisata Umbul terbilang cukup banyak dan bervariasi. Sejauh ini, daya tarik wahana belajar hewan liar itu, antara lain diperkuat kera Jawa, kelinci, ular sanca, burung merak, rusa tutul, buaya, dan masih banyak lagi lainya.

"Andalan Taman Wisata Umbul tetap mini zoo. Kami terus berupaya untuk menambah koleksi satwa secara bertahap sesuai peraturan yang ada," kata dia.

Berdasarkan penelusuran Madiun Pos di Facebook Objek Wisata Umbul yang kini mengusung brand Umbul Square, manajemen pengelola tampak aktif menggelar kegiatan demi menarik minat publik berkunjung ke taman wiasata itu. Sebagian di antaranya dilaksanakan dengan mengandeng pihak lain.

Konser musik dangdut misalnya, diklaim lancar dan aman digelar berkat dukungan Seramania—fans setia Orkes Melayu (OM) Sera. Konser tersebut menghadirkan biduan kondang Jawa Timur yang telah menasional seperti Wiwik Sagita, dan tentu juga Via Valent. Umbul Square juga tampak telah diminati pengusaha swasta lain untuk dimanfaatkan sebagai lokasi pergelaran event promosi.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya.

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

4 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

7 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.