Kategori: News

Mobil Milik Warga Karanganyar Tercebur di Telaga Ngebel Ponorogo, Ini Sebabnya

Madiunpos.com, PONOROGO -- Mobil Toyota Kijang LGX berwarna hijau tercebur ke Telaga Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Jumat (3/6/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.

Seorang saksi mata kejadian itu, Juned, 42, mengatakan mobil tersebut sebelumnya terpakir di rumah makan di kawasan Telaga Ngebel. Namun, tiba-tiba mobil yang terparkir di bibir telaga itu berjalan sendiri. Ternyata, sang pemilik mobil lupa bahwa mobil tersebut tidak dalam keadaan di rem parkir (parking brake) dengan persneling dalam posisi netral.

“Tau-tau mobilnya itu mundur sendiri dan posisi tidak ada orangnya di dalam,” ungkap Juned.

Sebenarnya, saat detik-detik mobil itu tercebur, pemilik sempat menghentikan mobil. Namun, karena terlalu cepatnya laju mobil, sang pemilik tidak dapat menghentikan mobilnya.

Baca Juga: Pensiunan Pegawai RRI Madiun Meninggal saat Hendak ke Masjid, Diduga Dibunuh

Terlihat di dalam video yang dikirim di grup Ponorogo Update bagian depan mobil sudah tenggelam. Sedangkan belakang mobil masih terlihat dan beberapa menit kemudian seluruh badan mobil tenggelam.

‘’Kemungkinan juga meskipun sudah di handrem tapi tidak kuat, jadi mobil berjalan mundur, terus tercebur,’’ ujarnya.

Saat sudah di telaga, sempat ada dua orang yang mengemudikan speedboat menolong. Juned mengatakan bahwa dua perahu itu juga tidak bisa menghentikan mobil saat sudah tercebur ke telaga.

‘’Ditolong dua perahu juga tidak nutut,’’ terangnya.

Baca Juga: Banjir Terjang Ponorogo, Puluhan Rumah Terendam & Jalan Ke Trenggalek Ditutup

Sebenarnya, mobil itu milik warga asal Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Juned menambahkan saat mobil terparkir posisi pengemudi dan penumpang saat itu sedang beristirahat di rumah makan. Sehingga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

‘’Penumpang turun dan makan itu sekitar pukul 15.30 WIB,’’ jelasnya.

Hingga berita ini ditulis sejumlah warga dibantu Polisi masih berusaha mengevakuasi mobil milik warga Karangpandan, Kabupaten Karanganyar tersebut.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.