Madiunpos.com, MADIUN -- Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Madiun di-lockdown karena ada satu pegawainya yang terpapar positif Covid-19. Kantor Imigrasi ini ditutup mulai Rabu (23/6/2021) dan pelayanan dibuka kembali pada Senin (28/6/2021).
Pantauan Madiunpos.com di Kantor Imigrasi yang ada di Mejayan, Kabupaten Madiun, Rabu pagi, kantor tersebut tampak sepi. Tidak ada aktivitas pegawai dan warga yang ingin mengajukan pelayanan di kantor tersebut.
Hanya petugas keamanan yang berjaga di kantor tersebut. Spanduk berisi pengumuman bahwa Kantor Imigrasi tutup mulai Rabu ini.
"Hari ini dimulai penutupan. Dan sejauh ini tidak ada warga yang datang untuk mengajukan pelayanan," kata petugas keamanan itu.
Kasubsi Komunikasi Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Madiun, Wiwid Indratmoko, mengatakan Kantor Imigrasi di-lockdown untuk sementara waktu karena ada satu pegawai yang positif Covid-19. Atas kondisi tersebut, pihaknya kemudian mendapatkan arahan dari Kanwil Kemenkumham Jawa Timur supaya menutup pelayanan selama tiga hari.
"Kantor ditutup selama tiga hari untuk pencegahan. Setiap pagi disemprot [disinfektan]. Sterilisasi dilakukan setiap hari," jelas dia, Rabu.
Wiwid menuturkan seluruh pegawai di Kantor Imigrasi Madiun juga telah menjalani swab PCR. Hasilnya sudah keluar dan dinyatakan negatif semua.
Untuk saat ini, satu pegawai yang terpapar Covid-19 tersebut menjalani isolasi mandiri di rumah. Pegawai tetsebut terpapar dengan kondisi tanpa gejala.
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More
Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More
This website uses cookies.