Kategori: News

Pembuat Lampion di Ponorogo Kebanjiran Pesanan Jelang Perayaan Imlek

Madiunpos.com, PONOROGO -- Permintaan lampion di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, meningkat tajam menjelang perayaan Imlek 2023. Perajin lampion di Ponorogo pun mengaku kewalahan dalam menerima pesanan.

Seorang perajin lampion di Kelurahan Surodikran, Ponorogo, Anton Pratam, 34, mengaku kebanjiran order pembuatan lampion menjelang perayaan Imlek pada Senin (22/1/2023). Untuk memenuhi permintaan, ia pun menambah tenaga kerja supaya pesanan lampion bisa rampung dikerjakan.

“Karena [target] waktu, beberapa pesanan terpaksa saya tolak karena khawatir tidak selesai sesuai permintaan,” kata Anton, Jumat (20/1/2023).

Dia menceritakan pekan ini saja mendapat pesanan sebanyak 50 lampion. Jumlah itu meningkat dibandingkan pada hari biasa yang hanya 10 lampion saja.

Ia biasanya mengerjakan lampion sendiri, atau kadang dibantu satu temannya. Namun saat permintaan meningkat seperti sekarang, dia dibantu dua orang agar pesanan bisa terselesaikan tepat waktu, sebelum puncak perayaan Imlek.

Baca Juga: Pakai Pistol Mainan, Pria Ini Rampok 2 Minimarket di Madiun, Gondol Uang Rp43 Juta

"Sampai nolak-nolak ini, karena tenaga dan waktunya yang tidak. Padahal pemesan mintanya sebelum hari H sudah selesai," ujarnya.

Anton mengaku lampion hasil karyanya, selain pesanan dari warga Tionghoa di Ponorogo, juga dipesan umat Konghucu di Jawa Tengah hingga Bekasi, Jawa Barat.

Permintaan lampu lampion biasanya pada puncak perayaan hari keagamaan, termasuk saat Lebaran maupun hari besar lainnya.

"Kalau dihitung permintaan setahun rata-rata sekitar 200-300 buah lampion. Tahun lalu sempat mencapai 500 buah karena dapat pesanan dari Magetan," ujarnya.

Baca Juga: 586 Kendaraan Dinas Pemkab Ponorogo Nunggah Pajak, Nilainya Capai Seratusan Juta Rupiah

Anton menjelaskan bahwa lampion buatannya tersebut mampu bertahan hingga setahun, karena menggunakan rangka dari kawat besi.

Selain itu material kain yang digunakan merupakan jenis yang tahan terhadap air hujan. Anton juga mengatakan bahwa ada dua jenis lampu lampion yang dibuat, yakni berdiameter 30 cm dengan tinggi 30 centimeter serta berdiameter 25 centimeter dengan tinggi 50 centimeter.

"Ini kalo tidak pakai lampu harganya Rp65.000 sedangkan yang pakai lampu Rp85.000 dengan tambahan variasi tulisan," paparnya

Di Ponorogo, pengrajin lampion tidak hanya Anton. Ada beberapa perajin lampion lain yang juga melayani permintaan pembuatan lampu khas mandarin tersebut.

Mereka memasarkan produk kerajinan lampion itu secara konvensional pada pelanggan lama dan menjualnya di media sosial.

 

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

12 jam ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

7 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

1 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.