Kategori: News

PEMBUAT PETASAN DITANGKAP : Hati-Hati, Membuat Petasan Ancamannya Penjara Seumur Hidup

Pembuat petasan ditangkap aparat polisi di Probolinggo. Ancamannya ialah penjara seumur hidup.

Madiunpos.com, PROBOLINGGO – Polres Probolinggo mengamankan satu orang pelaku pembuat petasan. Petasan siap edar itu dibuat Samsul Anwar, 41, warga Desa Wangkal, Kecamatan Gading.

Tersangka Samsul, ditangkap petugas di rumahnya, Jumat (19/6/2015) saat membuat petasan. Tersangka sendiri dikenal spesialis pembuat petasan.

Kepada petugas, Samsul mengaku membuat petasan untuk perayaan Lebaran, dan Bulan Ramadan. Menurutnya harga jual petasan ketika puasa dan menjelang Lebaran bisa 2 kali lipat.

Barang bukti yang diamankan petugas dari rumah tersangka, 20 kg potasium, 50 kg belerang, 12 kg brown, 10 kg arang halus, 2 karung sumbu petasan, 4 karung selongsong petasan kecil, 1 karung selongsong petasan besar, 1 buah balok kayu, 1 karung petasan siap pakai, dan 15 kg obat petasan yang sudah jadi.

Kapolres Probolinggo AKBP Iwan Setyawan mengatakan, pelaku sudah lama menjadi DPO Satreskrim Polres Probolinggo, tentang tindak pidana handak. Untuk penyuplai bahan potasium, saat ini masih menjadi buruan petugas.

"Pelaku sengaja produksi untuk dijual pada bulan Puasa dan jelang Lebaran, pelaku lama yang sudah kita DPO," sebut Kapolres AKBP Iwan.

Polisi mengimbau, agar warga segera menghentikan proses pembuatan petasan, pasalnya ancaman hukuman kepada pelaku yang membuat tergolong sangat berat, yakni Undang-Undang darurat, nomor 12, tahun 1951, pasal 1 ayat 1, dengan ancaman hukuman maksimal seumur hidup.

Aries Susanto

Dipublikasikan oleh
Aries Susanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.