Bupati Pacitan, Indartato. (Pacitankab.go.id)
Madiunpos.com, PACITAN -- Pemkab Pacitan, Jawa Timur, akan lebih mengintensifkan kampanye pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19) melalui pengeras suara di masjid-masjid. Ini dilakukan menyusul adanya warga Pacitan yang terkonfirmasi positif terjangkit Covid-19.
Kondisi ini juga membuat Bupati Pacitan, Indartato, mengubah status siaga menjadi tanggap darurat dan kejadian luar biasa (KLB) Covid-19.
Seperti dikutip dari pacitankab.go.id, pada Kamis (9/4/2020), Bupati yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Pacitan, menyebut pasien yang positif itu berkode 04. Pasien tersebut kini menjalani perawatan dan isolasi di RSUD dr. Darsono, Pacitan.
Munculnya Bintik Merah Jadi Gejala Baru Corona
Bupati Indartato menyatakan belum akan merujuk pasien yang terpantau dalam kondisi sehat tanpa gejala tersebut ke RS di luar Pacitan. "Kesiapan pihak rumah sakit luar biasa," kata Bupati.
Pemkab juga akan mengetes ulang seluruh orang yang pernah kontak dengan pasien 04 baik menggunakan alat rapid test maupun menggunakan sampel swab. Termasuk keempat pasien dalam pengawasan (PDP) yang tengah dirawat.
Bupati menyatakan akan secara masif mengampanyekan kepada masyarakat pencegahan penularan Covid-19. Salah satunya dengan memanfaatkan pengeras suara di masjid dan mushola di semua wilayah di jam efektif.
Update Covid-19 Jatim! Persentase Kesembuhan Bertambah, Tapi Zona Merah Juga Tambah
Sementara Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pacitan, Rachmad Dwiyanto, meminta masyarakat untuk semakin disiplin menaati larangan yang diberlakukan pemerintah. "Jaga jarak, jangan keluar rumah kecuali kepepet dan gunakan selalu masker," kata Dia.
Kepala Diskominfo Pacitan itu juga kembali meminta kepada masyarakat untuk tetap tenang terhadap seluruh informasi yang beredar, baik di sosmed ataupun di media elektronik setelah konfirmasi tersebut.
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More
Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More
This website uses cookies.