Kategori: News

PILKADA 2015 : PDIP Ceraikan Golkar dan Gerindra di Pilkada Pacitan

Pilkada 2015 untuk Kabupaten Pacitan tetap diikuti PDIP setelah sebelumnya mendapatkan komitmen palsu Partai Golkar.

Madiunpos.com, SURABAYA — PDI Perjuang memastikan tidak akan lagi menggandeng Partai Golkar dan Partai Gerindra dalam Pilkada Pacitan 2015. Konstalasi politik mutakhir Pacitan itu diungkapkan Sekretaris DPD PDIP Jatim Sri Untari.

"Di Pacitan kami tidak mau sama yang kemarin [Golkar dan Gerindra]. Kami ubah komposisi. Kami bicara dengan kawan PAN, Hanura, dan Nasdem," ungkapnya kepada Detikcom di sela-sela rapat koordinasi di Kantor DPD PDIP Jatim, Jl. Kendangsari, Surabaya, Jumat (7/8/2015).

Untari mengungkapkan sejak ada keputusan pendaftaran diperpanjang maka pihaknya terus melakukan komunikasi dengan partai politik selain Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). "Sekarang kami lagi jajaki semua yang memiliki kans untuk maju," ungkap dia.

Di Pilkada Pacitan, awalnya PDIP, Golkar, Gerindra, PAN, dan Hanura bersepakat mengusung Suyatno, seorang pensiunan pegawai negeri sipil (PNS) yang kini legislator PDIP, dan Effendi Budi Wirawan, Ketua Partai Golkar Pacitan, sebagai calon bupati dan wakil bupati. Mereka mengatasnamakan Koalisi Pacitan Bersatu (KPB).

Pada hari terakhir pendaftaran, Selasa (3/8/2015), hanya Suyatno yang hadir di Komisi Pemilihan Umum (KPU), sedangkan Effendi sang ketua Golkar tak kelihatan batang hidungnya. Pendaftaran bakal pasangan calon itu pun akhirnya ditolak KPU.

 

KLIK DI SINI untuk Berita Lain Pilkada Pacitan:
- PDIP Batal Usung Suyatno-Effendi di Pilkada Pacitan, Ini Penggantinya...
- KPU Sempat Tolak Lagi Calon PDIP di Pilkada Pacitan

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.