Pilkada Surabaya hingga saat ini belum memunculkan nama calon wali kota lain selain Tri Rismaharini.
Madiunpos.com, SURABAYA – Kepopuleran calon wali kota petahana atau incumbent Tri Rismaharini sepertinya belum tergeserkan pada Pilkada Surabaya yang digelar akhir 2015 nanti. Bahkan, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mendukung penuh Wali Kota Surabaya itu untuk maju lagi.
Padahal, PAN Surabaya bersama partai lain telah membentuk Koalisi Majapahit untuk “mengeroyok†calon wali kota yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu. Koalisi Majapahit yang siap “mengeroyok†Risma pada Pilkada Surabaya itu ialah Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Bangsa(PKB), PAN, Partai Gerindra, dan Partai Demokrat.
"Pilkada Surabaya, saya mendukung Risma-lah, siapa lagi memang ada yang bisa lawan Bu Risma, siapa lagi? Hayo, kasih saya nama," tantang Zulkifli kepada Detikcom di Bandara Internasional Juanda, Sabtu (25/7/2015).
Zulkifli menegaskan partainya mendukung penuh Tri Rismaharini pada Pilkada Surabaya 2015. Bahkan surat dukungan sudah dibuat dan ditandatanganinya tiga bulan lalu.
"Saya sudah tanda tangan SK [surat keputusan] mendukung Bu Risma sebagai Wali Kota Surabaya. Itu sudah saya sampaikan tiga bulan lalu dan suratnya sudah saya tanda tangani," ungkapnya.
Terkait sikap PAN Surabaya yang ikut koalisi Majapahit, Zulkifli menegaskan bahwa partainya hingga ke jajaran bawah sudah sepakat mendukung Risma sebagai calon wali kota pada Pilkada Surabaya, Desember 2015.
"Ah tidak. Suratnya sudah saya kirim. Kalau PAN sudah mendukung Bu Risma, saya ke Bu Risma karena suka dengan apa yang dilakukan bu wali kota," katanya.
Bagi Zulkifli, kinerja Risma pada lima tahun terakhir sudah cukup bagus untuk membangun dan mensejahterakan warga Surabaya. Modal besar itulah yang menjadikan alasan kuat PAN mendukung pasangan Risma-Whisnu Sakti Buana pada Pilkada Surabaya 2015.
"Saya tahu persis prestasinya bagus, memimpin Kota Surabaya, hijau, bersih, maju, dan terpercaya. Atas prestasi itu, sudah kami dukung. Bismillah," tegas Zulkifli.
Madiunpos.com, NUSA DUA-PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang tata kelola dan hukum, dengan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More
Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More
This website uses cookies.