Kategori: News

Ratusan Polisi Gabungan Amankan Istigasah Alumni Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Situbondo

Madiunpos.com, Situbondo-Kepolisian Resor (Polres) Situbondo, Jawa Timur, menyiagakan ratusan personel untuk mengamankan pelaksanaan istigasah di halaman polres setempat oleh para alumni Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo, Selasa (1/9/2020).

Aksi damai oleh alumni pondok pesantren itu sebagai bentuk dukungan kepada kepolisian untuk mengusut dan menangkap terduga pelaku penipuan. Pelaku mencatut nama Pengasuh Ponpes Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo Situbondo, KHR Ach Azaim Ibrahimy.

Kapolres Situbondo AKBP Ach Imam Rifai dalam apel sebelumnya menekankan agar  seluruh angota yang terlibat langsung  pengamanan Rotibul Haddad Istigasah,  tetap mengedepankan sikap humanis, professional, dan mengutamakan keselamatan masyarakat.

Besok, PDIP Umumkan Nama Calon Wali Kota Surabaya

Data yang diperoleh, sekitar 650 personel terlibat pengamanan. Personel tersebut merupakan gabungan Polres Situbondo, Polres Jajaran Tapal Kuda (Banyuwangi, Jember, Bondowoso), Polres Lumajang, dan Polres Probolinggo Kota. Selain itu didukung Dalmas Polda Jatim dan Brimob Polda Jatim.

Ikatan Santri dan Alumni Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo (IKSASS) Situbondo, melakukan aksi damai atas dugaan penipuan yang mengatasnamakan Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo, KHR Achmad Azaim Ibrahimy.

Salah satu reaksi alumni pondok pesantren diwujudkan dalam bentuk aksi damai di halaman Mapolres Situbondo. Selain istigasah, mereka juga berorasi dan berkomitmen bersama untuk mengawal penegakan hukum.

Wow! Warga Madiun Ini Raup Jutaan Rupiah per Bulan dari Bisnis Persewaan Sepeda

Sebelumnya, polisi sudah menetapkan tersangka terhadap terduga pelaku penipuan berinisial Z yang diduga kuat menjadi otak penipuan. Z kini telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Tring! Permudah Akses Investasi Emas: Registrasi Cepat, Buka Akun dalam Hitungan Menit

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian meluncurkan apps terbarunya, Tring!. Dirancang dengan fokus pada kecepatan dan… Read More

14 jam ago

Integrasikan Pengalaman Pelanggan dan Karyawan, PT Pegadaian Raih Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali meraih penghargaan bergengsi “Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025”. Penghargaan… Read More

1 hari ago

Rayakan HUT ke-2, Norma Aesthetic Clinic Madiun Tawarkan Diskon hingga 90 Persen

Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More

5 hari ago

Perkuat Integritas dan Inovasi Hukum, Divisi Legal PT Pegadaian Raih Penghargaan Indonesia’s In-House Counsel Awards 2025

Madiunpos.com, NUSA DUA-PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang tata kelola dan hukum, dengan… Read More

6 hari ago

Pegadaian Luncurkan Super Apps Tring!, Integrasikan Ekosistem Emas dan Keuangan Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More

1 minggu ago

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.