Kategori: News

TOL SOLO-KERTOSONO : Tol Jatim-Jateng Rampung 2017, Trans Jawa 2018

Tol Solo-Kertosono sebagai bagian dari jalan tol Jatim-Jateng dijadwalkan selesai 2017 mendatang.

Madiunpos.com, SURABAYA — Plt Dirjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Djoko Murjanto dalam pernyataan yang dilansir Setdaprov Jatim, Selasa (5/5/2015), mengungkapkan tenggat terhubungnya Jateng-Jatim dengan jalan tol pada 2017. Target itu dipatok demi mendukung realisasi tersambungnya Trans Jawa pada 2018.

Ilustrasi proyek pembangunan tol Solo-Kertosono (JIBI/Solopos/Dok.)

Sebagaimana diberitakan Solopos.com, saat ini tengah dilaksanakan proyek pembangunan dua ruas tol Solo-Kertosono penghubung Jateng-Jatim. Ruas jalan tol Solo-Ngawi diharapkan rampung akhir 2015 ini. Sedangkan ruas jalan tol Ngawi-Kertosono diperkirakan terwujud pada awal 2017.

Disampaikan dalam progress pembangunan dua ruas tol Solo-Kertosono penghubung Jateng-Jatim itu, pembangunan ruas jalan tol Solo-Ngawi sudah 80%. Namun, proses pembangunan ruas jalan tol Ngawi-Kertosono ditaksir baru mencapai 40%.

Lebih lanjut, dia menjabarkan pemerintah memiliki program agar seluruh ruas tol prioritas Trans Jawa dapat tersambung sepenuhnya dan beroperasi pada 2018. Panjang total ruas tol prioritas itu mencapai 615 km.

Trans Jawa
Adapun, sambungnya, pengerjaan jalan tol Solo-Kertosono akan menjadi bagian dari proyek Trans Jawa, yang digawangi oleh PT Jasa Marga (Persero) dan PT Waskita Karya (Persero). Selain itu, pemerintah juga menggunakan pinjaman dari China senilai US$360 juta.

Total panjang ruas tol Solo-Ngawi mencapai 90,10 km dan pengusahaannya diadakan oleh PT Solo Ngawi Jaya dengan masa konsensi 35 tahun sejak penerbitan SPMK. Biaya investasi yang dibutuhkan mencapai Rp5,14 triliun.

Biaya tersebut dipenuhi melalui ekuitas dari badan usaha jalan tol dan pinjaman dari perbankan. Sementara itu, lokasi jalan tolnya sendiri berada di Kabupaten Boyolali, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Sragen, dan Kabupaten Ngawi.

Di lain pihak, jalan tol ruas Ngawi-Kertosono memiliki panjang 87,02 km dan pengusahaannya dilakukan oleh PT Ngawi Kertosono Jaya dengan masa konsensi 35 tahun dan kebutuhan kapital senilai Rp3,83 triliun. Pada April 2015, PT Jasa Marga dan PT Waskita Karya turut memegang saham proyek Solo-Ngawi dan Ngawi-Kertosono.

 

BACA BERITA LAIN TOL SOLO-KERTOSONO:
- Tol Jatim-Jateng Terwujud Akhir 2015 Ini...

- Tol Jatim-Jateng Ringkas Solo-Ngawi-Kertosono 2,5 Jam...

Rahmat Wibisono

Dipublikasikan oleh
Rahmat Wibisono

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

4 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

7 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.