Wali Kota Madiun, Maidi, saat memberikan sosialisasi terkait perayaan HUT ke-75 RI kepada wartawan dan pejabat Humas dari berbagai instansi dan perusahaan di Kota Madiun, Selasa (11/8/2020). (Istimewa/Pemkot Madiun)
Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kota Madiun menyiapkan anggaran sekitar Rp3,1 miliar untuk pembelian vaksin Covid-19. Anggaran tersebut masuk dalam pos belanja tidak terduga (BTT) APBD 2021.
Wali Kota Madiun, Maidi, mengatakan anggaran tersebut memang disiapkan untuk pembelian vaksin Covid-19. Ini merupakan salah satu bentuk kesiapan Pemkot untuk mempersiapkan diri ketika nanti diperlukan pembelian vaksin.
Dia menuturkan pemerintah kota tidak menyiapkan anggaran lebih besar karena keberadaan vaksin tersebut juga belum bisa dipastikan. “Vaksinnya kapan tidak jelas. Nilainya berapa juga belum jelas. Vaksin ini datangnya kapan. Ini dianggarkan sebagai bentuk jaga-jaga,” kata dia seusai rapat paripurna membahas Raperda APBD 2021, Rabu (4/11/2020).
Murid dan Guru di Kota Madiun Jalani Rapid Test, PTM Dimulai Senin Besok
Kalau nantinya anggaran tersebut kurang, pemkot bisa juga menambah anggaran untuk pembelian vaksin di APBD Perubahan 2021. Tetapi, harapannya vaksin Covid-19 ini bisa diakomodir oleh pemerintah pusat.
Maidi menuturkan semisal tahun depan vaksin sudah tersedia tentunya pemberian vaksinasi ini akan dilakukan berdasarkan prioritas. Semisal tenaga medis, tenaga pelayanan, dan kelompok yang perlu diproritaskan.
Pilot Pesawat F-16 Lanud Iswahjudi Berhasil Pecahkan Rekor 3.000 Jam Terbang
“Tidak mungkin kan semua penduduk pada tahun itu divaksin semua. Pasti ada skala prioritasnya. Itu bisa kita lakukan,” ujarnya.
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More
Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More
Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More
This website uses cookies.