Kategori: News

172 Nakes RSUD dr. Soedono Ikuti Swab, 15 Nakes Positif Covid-19

Madiunpos.com, MADIUN -- Sebanyak 172 tenaga kesehatan di RSUD dr. Soedono, Kota Madiun, telah menjalani tes swab. Hasilnya ada 15 nakes yang terpapar Covid-19.

Direktur RSUD dr. Soedono Madiun, Bangun Trapsila Purwaka, mengatakan beberapa waktu lalu ada sejumlah nakes di RSUD dr. Soedono yang terkonfirmasi positif. Dari nakes yang terpapar itu dilakukan tracing terhadap kontak eratnya. Ada 127 nakes yang merupakan kontak erat dan kemudian menjalani tes swab.

"Dari 127 orang nakes yang menjalani swab itu, didapatkan ada 15 orang yang terkonfirmasi positif," kata Bangun, Kamis (1/10/2020).

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Bupati: Madiun yang Pertama Kali Melawan PKI

Sebanyak 15 nakes tersebut sudah melakukan isolasi mandiri sejak 10 hari yang lalu. Setelah hasil swab positif, para nakes ini melanjutkan isolasi di rumah sejak Selasa (29/9/2020).

"Sebenarnya ada satu nakes lain yang positif setelah swab mandiri. Tetapi tidak masuk dalam kelompok tracing tersebut," jelasnya.

Lagi, 2 Warga Ponorogo Meninggal Dunia Karena Covid-19

Bangun menuturkan setelah ditemukan 15 nakes yang terpapar Covid-19 itu kemudian dilakulan tracing ada 45 nakes yang merupakan kontak erat. Selanjutnya dilakukan tes swab. Hasilnya ada 15 orang nakes yang terkonfirmasi negatif.

"Kami masih menunggu hasil tes swab 30 nakes yang belum keluar," jelasnya.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

3 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.