Kategori: News

175 PNS Dilantik, Pemkot Madiun Masih Kekurangan Pegawai Negeri

Madiunpos.com, MADIUN -- Sebanyak 175 CPNS di lingkungan Pemerintah Kota Madiun diambil sumpah janjinya dan menerima surat keputusan pengangkatan sebagai pegawai negeri sipil (PNS), Senin (2/3/2020).

Sebanyak 169 CPNS merupakan hasil seleksi tahun 2018. Sedangkan enam CPNS merupakan hasil seleksi tahun sebelumnya.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Madiun, Haris Rahmanudin, mengatakan ada 175 PNS yang diambil sumpahnya. Mereka akan ditugaskan di dinas sesuai formasi yang dipilih.

Ingin Lihat Langsung Kereta Api Pesanan, Menteri Perkeretaapian Bangladesh Kunjungi PT Inka Madiun

Meski ada tambahan pegawai, Haris menyebut jumlah PNS di Pemkot Madiun masih kurang. Ia tidak menyebut secara spesifik berapa kekurangannya . "Untuk perekrutan 2019, saat ini masih proses. Itu pun masih kurang kalau melihat kebutuhan PNS," kata Haris seusai pengambilan sumpah janji CPNS hasil perekrutan 2018 di Gedung Diklat Kota Madiun.

Wali Kota Madiun, Maidi, menegaskan para PNS yang diambil sumpah janji harus mematuhi aturan. Segala aktivitas PNS harus sesuai aturan yang berlaku.

"Saya berpesan pada PNS baru harus kerja keras tanpa disuruh, disiplin tanpa diawasi, melakukan tugas dengan jujur. Sumpah janji difotokopi terus ditempelkan di kamar. Paling tidak setiap hari bisa dibaca biar tidak ingkar," jelas Maidi.

Gunung Semeru 7 Kali Luncurkan Lava Pijar, PVMBG Keluarkan Status Waspada

Wali Kota berharap pengambilan sumpah janji dan penyerahan SK ini mampu menjadi momentum bagi para PNS untuk bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal dengan tulus ikhlas tanpa pamrih.

"Saya tidak ingin ada pelanggaran-pelanggaran apalagi sampai mencoreng nama baik Pemkot Madiun. Saya imbau jadikan aturan sebagai komandan dalam mengerjakan tugas sehari-hari," kata Maidi.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

9 jam ago

Resmi, Ini Susunan Baru Komisaris dan Direksi PT Pegadaian yang Baru

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian merombak jajaran Komisaris dan Direksi pada perusahaannya, pada Kamis (3/7/2025).… Read More

14 jam ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

7 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

1 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.