Kategori: Kisah Unik

Deretan Surga Wisata Bawah Laut Terpopuler di Indonesia

Madiunpos.com, MADIUN – Pesona wisata laut Indonesia merupakan surga bagi para penggemar watersport tourism. Popularitas wisata bahari ini bukan tanpa alasan, mengingat pesona beragam terumbu karang dan spesies ikan yang beraneka macam yang dimiliki laut Indonesia.

Tak heran apabila banyak orang yang tertarik untuk berwisata sambil berolah raga di Indonesia. Sebab keindahan bentang alam bawah lautnya merupakan salah satu tujuan diving populer bagi wisatawan dalam maupun luar negeri.

Nah, bagi Anda yang menginginkan diving atau snorkeling dengan spot keren, berikut 5 lokasi menakjubkan wisata bawah laut paling populer di Indonesia merangkum dari detik.com, Sabtu (26/9/2020).

5 Desa Wisata di Indonesia Berikut Tawarkan Keindahan Alam Yang Bikin Takjub

1. Raja Ampat

Jernihnya perairan Raja Ampat. (darilaut.id)

Keindahan bawah laut Raja Ampat memang sudah tidak diragukan lagi. Terletak di Papua Barat, berbagai keanekaragaman hayati di dunia bisa Anda temukan di sini. Mulai dari terumbu karang yang indah hingga deretan kehidupan ikan laut yang tak kalah menawan dibanding negara lain.

2. Bunaken Manado

Gerombolan ikan nemo yang hidup di perairan Bunaken. (superadventure.co.id)

Tak kalah menakjubkan, destinasi water sport tourism di Bunaken juga memberikan pesona yang luar biasa. Bahkan disebut sebagai surganya perairan, jadi bagi traveler yang menyukai aktivitas menyelam seperti diving dan snorkeling, Bunaken adalah tempat yang paling tepat untuk dikunjungi.

Jernihnya air laut di perairan Bunaken memungkinkan Anda dapat melihat dengan jelas ragam biota laut yang ada di dalamnya.

Menyegarkan, Rekomendasi Wisata Air Terjun di Madiun Ini Bisa Jadi Pilihan Saat Kamu Bosan

3. Morotai

Menyelami bawah laut Morotai. (archipelagos.id)

Perairan Morotai juga menjadi salah satu destinasi terbaik di Indonesia bagi Anda yang hobi olahraga bawah laut. Terletak di Maluku Utara, kecantikan terumbu karang dengan segala makhluk penghuninya sungguh menakjubkan, sehingga membuat mata yang melihatnya berdecak kagum.

Diketahui kawasan Morotai ini masuk dalam destinasi prioritas yang dikembangkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menjadi “Bali Baru” guna menarik lebih banyak wisatawan.

Kampung Ceria Pule, Desa Wisata Baru di Kabupaten Madiun

4. Wakatobi

Taman Nasional Wakatobi. (wakatobidivetrip)

Wisata selam di Wakatobi, Sulawesi Tenggara ini dianugerahi alam bawah laut yang indah. Salah satu spot terbaiknya adalah Collosseum. Diving spot bernama Collosseum ini berada di Wangi-Wangi, Kota Wanci. Anda yang akan diving disini akan terpesona dengan keindahan karangnya.

Jenis karang yang ada di Collosseum adalah atol atau berbentuk cincin. Karang ini akan berbentuk seperti tebing melingkar mengelilingi pulau Wangi-Wangi.

Tujuan Tersembunyi Wali Kota Madiun di Balik Pembuatan Jalur Sepeda Wisata

5. Karimunjawa

Karimunjawa merupakan kepulauan yang terletak di Jepara, Jawa Tengah. Kepulauan ini memiliki air biru yang jernih serta pasir pantai putih yang membuat pengunjungnya merasa nyaman dan tenang selama berwisata. Selain itu, kepulauan ini menyediakan keindahan bawah laut yang luar biasa.

Pantai dan laut yang masih asli menjadi rumah bagi terumbu karang sehat yang tersebar di area seluas 80 km hingga pesisir Jepara. Tak heran, Taman Nasional Karimunjawa ini juga menjadi destinasi favorit wisatawan dalam maupun luar negeri.

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

5 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.