Kategori: News

HIBURAN MALAM TRENGGALEK : Polisi Ancam Tutup Paksa Kafe yang Nekat Buka Selama Ramadan

Hiburan malam Trenggalek dilarang beroperasi selama Ramadan.

Madiunpos.com, TRENGGALEK - Kepolisian Resor Trenggalek mengancam menutup paksa semua tempat hiburan seperti kafe dan karaoke yang nekat beroperasi selama Ramadan 2016.

"Kami akan segera gelar pasukan untuk memastikan seluruh polsek jajaran maupun polres menindaklanjuti pelarangan ini," kata Kapolres Trenggalek AKBP I Made Agus Prasetya di Trenggalek, Sabtu (4/6/2016).

Ia menegaskan polisi tidak akan berkompromi dengan pemilik/pengusaha kafe karaoke yang memaksa buka meski telah ada sosialisasi larangan operasionalitas tempat hiburan dewasa selama Ramadan.

Namun Made menyatakan langkah represi hanya bersifat pembinaan dan penertiban bersama jajaram trantib atau Satpol PP selaku penegak perda.

"Sanksinya karena ini payung hukumnya adalah Perda ya berupa tipiring [tindak pidana ringan], bisa denda hingga pencabutan izin. Namun yang terakhir ini ranahnya ada di pemda," ujarnya.

Dalam menjalankan fungsi penertiban dan penindakan terhadap setiap unit usaha hiburan karaoke ataupun kafe/warung kopi yang terdapat perempuan-perempuan pemandu lagu atau sejenisnya, Polres Trenggalek menggunakan sandi baru, yakni Operasi Ramadania Semeru 2016.

Sebagaimana hasil rapat koordinasi dengan jajaran forpimda (forum pimpinan daerah) dan FKUB (forum komunikasi umat beragama) yang digelar di Gedung Bawarasa Trenggalek, Jumat (3/6/2016), tercapai kesepakatan untuk melarang sama sekali seluruh aktivitas tempat hiburan seperti kafe-karaoke di wilayah tersebut.

Kesepakatan yang ditandatangani bersama dalam bentuk MoU (memorandum of understanding) itu, pemda selaku eksekutif akan menindaklanjutinya dengan mengeluarkan semacam surat edaran ke seluruh pemangku kepentingan di industri hiburan malam maupun kafe-karaoke di Trenggalek.

"Kami akan memasang pengumuman larangan operasionalitas rumah atau kafe karaoke di setiap tempat hiburan dewasa yang ada di kota maupun pelosok kecamatan di Trenggalek," kata Kabag Humas Pemkab Trenggalek, Yuli Prijanto.

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

3 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

7 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.