Yan Vellia berziarah di pusara Didi Kempot yang ada di Desa Majasem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Jumat (12/6/2020). (Abdul Jalil/Madiunpos.com)
Madiunpos.com, NGAWI -- Istri kedua Didi Kempot, Yan Vellia, berziarah ke makam suaminya di Desa Majasem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Jumat (12/6/2020) pagi. Kedatangannya ke Ngawi ini untuk memperingati 40 hari meninggalnya sang maestro campursari tersebut.
Setelah selesai berziarah, Yan bersama rombongan yang berjumlah puluhan orang itu kemudian langsung pulang ke Solo. Yan tidak mampir ke rumah Saputri yang merupakan istri pertama Didi Kempot.
Padahal, rumah Saputri jaraknya hanya sekitar 500 meter dari tempat permakaman umum tempat almarhum Didi Kempot dikebumikan.
Peringatan 40 Hari Meninggalnya Didi Kempot, Yan Vellia Undang Gus Miftah
Dia mengatakan rombongannya akan langsung pulang ke Solo untuk mempersiapkan berbagai kegiatan peringatan 40 hari meninggalnya Didi Kempot. Yan mengaku telah menitip salam kepada Saputri melalui adiknya, Eko Gudel.
"Kami akan kembali pulang. Saya sudah titip pesan sama adik kami, Mas Eko, untuk menyampaikan salam hormat saya kepada bude Putri," kata Yan.
Ibu dua anak ini menuturkan alasannya tidak mampir ke rumah Saputri karena takut merepotkan. Hal ini karena saat datang ke Ngawi membawa rombongan cukup banyak, yakni sampai 17 mobil.
Yan Velia Bersimpuh dan Menangis di Pusara Didi Kempot
"Ini kami bawa 17 mobil rombongan. Kalau mampir takut merepotkan," ujarnya.
Pedangdut ini juga menyampaikan dirinya buru-buru ke Solo karena masih ada pekerjaan untuk mempersiapkan kegiatan peringatan 40 hari. Karena, keluarga di Solo akan mengundang Gus Miftah untuk mengisi tausiyah pada acara itu.
"Rencana untuk peringatan 40 hari nanti malam jam tujuh malam. Yasinan dan tahlilan. Ada tausiyah dari Gus Misftah," kata Yan.
Jelang Peringatan 40 Hari, Makam Didi Kempot Ramai Dikunjungi Sobat Ambyar
Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More
Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More
This website uses cookies.