KELAS INSPIRASI MADIUN : Sekolah Siap Lanjutkan Pengayaan Pilihan Cita-Cita Siswa

KELAS INSPIRASI MADIUN : Sekolah Siap Lanjutkan Pengayaan Pilihan Cita-Cita Siswa Balon cita-cita diterbangkan siswa SDN Bukur 01 dan 02 di JIwan, Madiun, Senin (7/9/2015). (Twitter-Aniesmuji)

    Irawan Sapto Adhi/JIBI/Madiunpos.com

    Kelas Inspirasi Madiun menebarkan lebih banyak pilihan cita-cita kepada anak-anak dalam KI Madiun #3. Langkah itu juga dibantu oleh pihak sekolah.

    Madiunpos.com, MADIUN — SD Negeri 2 Kradinan, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur (Jatim) menjadi salah satu dari 15 lokasi yang dipilih untuk pelaksanaan Kelas Inspirasi (KI) yang digelar untuk kali ketiga di Madiun, Senin (7/9/2015).

    Kepala Sekolah SD Negeri 2 Kradinan, Sudarno, menilai kehadiran sukarelawan pengajar dari beragam profesi di sekolahnya membawa dampak positif bagi siswa. Dia berharap pelaksanaan Kelas Inspirasi Madiun tidak hanya sekali dalam setahun, melainkan bisa lebih dari dua kali di lokasi yang sama.

    "Langsung terjalin erat sekali hubungan anak-anak dengan sukarelawan dalam Kelas Inspirasi Madiun. Kami yang di sini siap menindaklanjuti apa yang telah diberikan sukarelawan untuk memberikan pilihan cita-cita kepada anak-anak," kata Sudarno kepada Madiunpos.com, Senin.

    Salah seorang siswa Kelas 5 SDN Kradinan 02, Tika, mengaku senang bertemu sukarelawan dari Kelas Inspirasi (KI) Madiun. Setelah mengikuti KI Madiun #3, dia menambah daftar cita-cita menjadi dua profesi yang berbeda, yaitu guru dan wartawan. Sebelumnya, Tika hanya ingin menjadi guru.

    "Jadi bingung mau jadi guru atau wartawan. Dua-duanya bagus. Intinya kami tadi [dalam Kelas Inspirasi Madiun] diminta untuk belajar giat agar bisa menjadi apa pun sesuai keinginan," ujar Tika kepada Madiunpos.com.

     

    KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Madiun Raya



    Editor : Rahmat Wibisono

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.