Kategori: News

Letkol Czi Nur Alam Sucipto Kini Dandim Madiun

<p><strong>Madiunpos.com, MADIUN</strong> -- Tampuk kepemimpinan Kodim 0803/Madiun berganti setelah empat tahun terakhir dijabat Letkol Inf. Rachman Fikri. Komandan Kodim (Dandim) Madiun kini dijabat oleh Letkol Czi Nur Alam Sucipto.</p><p>Serah terima tongkat komando Dandim 0803/Madiun dari Letkol Inf Rachman Fikri kepada Letkol Czi Nur Alam Sucipto dilaksanakan pada Senin (20/8/2018) di aula Jenderal Sudirman Makorem 081/DSJ, Madiun. Serah terima jabatan disaksikan langsung oleh Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf R. Sidharta Wisnu Graha.</p><p>Danrem 081/DSJ mengatakan serah terima jabatan merupakan hal yang wajar dan menjadi <span><a href="http://madiun.solopos.com/read/20180818/516/934878/kepala-dlh-madiun-mangkir-panggilan-kejari-terkait-korupsi" title="Kepala DLH Madiun Mangkir Panggilan Kejari Terkait Korupsi">cerminan kehidupan</a></span>&nbsp;organisasi yang sehat.</p><p>Kepada Letkol Czi Nur Alam Sucipto, Sidharta, menyampaikan selamat atas jabatan baru sebagai Dandim Madiun. Dia berharap Nur Alam Sucipto bisa mengemban amanah dengan baik dan penuh dedikasi.</p><p>"Saya meminta teruskan dan lanjutkan hal baik yang telah dibangun oleh Dandim lama guna mendukung tugas pokok," jelas dia.</p><p>Rachman Fikri mengatakan masyarakat Madiun saat ini semakin dewasa dalam menyikapi berbagai masalah. Dia menuturkan sejak menjabat sebagai Dandim Madiun pada 2015 hingga 2018, ada kondisi yang berubah di Madiun yaitu <span><a href="http://madiun.solopos.com/read/20180819/516/934953/ekspor-jatim-naik-5361-berkat-permata-dan-minyak-nabati" title="Ekspor Jatim Naik 53,61% Berkat Permata dan Minyak Nabati">semakin kondusif</a></span>.</p><p>"Dari angka tingkat konflik, kalau kita bicara dari kacamata keamanan, itu ada penurunan bahkan terakhir <em>zero</em> ya. Ini harapan kita ke depan semakin bagus," jelas dia.</p><p>Sementara Nur Alam Sucipto menuturkan akan melanjutkan program dan kegiatan yang ditinggalkan dandim lama. Dia justru meminta masukan dari masyarakat untuk menjaga kondusivitas wilayah Madiun.</p><p>"Saya mohon doanya dari masyarakat dan seluruh instansi untuk memberikan <span><a href="http://madiun.solopos.com/read/20180817/516/934695/puncak-lawu-terbakar-pendaki-berlarian-turun-gunung" title="Puncak Lawu Terbakar, Pendaki Berlarian Turun Gunung">masukan dan bimbingan&nbsp;</a></span>masukan dan bimbingan agar tercipta Madiun yang kondusif, tenteram, damai, sejahtera," jelas Nur Alam.&nbsp;</p><p><strong>Silakan&nbsp;</strong><a href="http://madiun.solopos.com/"><strong>KLIK</strong></a><strong>&nbsp;dan&nbsp;</strong><a href="https://www.facebook.com/madiunpos/"><strong>LIKE</strong></a><strong>&nbsp;untuk lebih banyak berita Madiun Raya</strong></p>

Rohmah Ermawati

Dipublikasikan oleh
Rohmah Ermawati

Berita Terkini

Gandeng Dewan Pers, Pegadaian Gelar UKW di 12 Kota, Dukung Jurnalisme Profesional

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian bekerjasama dengan Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) dan Dewan Pers… Read More

21 jam ago

Waspadai Informasi Rekrutmen Palsu, Ini Tips Menghindari Penipuan Ala PT Pegadaian

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menghimbau masyarakat untuk mewaspadai munculnya informasi rekrutmen palsu menjadi karyawan… Read More

2 hari ago

PT Pegadaian Raih Paritrana Award 2025, Bukti Nyata Komitmen Perlindungan Tenaga Kerja & Keberlanjutan Perusahaan

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan bergengsi Paritrana Award… Read More

5 hari ago

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

2 minggu ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

2 minggu ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.