Kategori: News

Malang Dinilai Lebih Aman dari Corona, Rektor Universitas Brawijaya Minta Mahasiswa Tidak Pulang

Madiunpos.com, MALANG -- Universitas Brawijaya (Unibraw) Malang, Jawa Timur, meniadakan perkuliahan di kampus untuk mengantisipasi penyebaran virus corona. Meski begitu, mahasiswa diminta untuk tidak pulang ke kampung halaman karena Malang dinilai lebih aman dari virus corona.

"Mahasiswanya jangan pulang. Apalagi ke daerah yang transmisi lokal Covid-19 [virus corona]. Di sini saja Malang kan aman," kata Rektor Universitas Brawijaya Prof Nuhfil Hanani, di Malang, seperti dilansir suara.com, Sabtu (14/3/2020).

Selain meniadakan perkuliahan di kampus, Unibraw juga menghentikan sementara kegiatan seminar dan menangguhkan perkuliahan oleh dosen asing. Sebagai gantinya, pihak kampus merencanakan menerapkan perkuliahan dengan sistem online atau daring.

Warga Positif Corona Yang Meninggal Di Solo Dimakamkan di Magetan

"Terkait pembatasan aktivitas dan kegiatan, harus hati-hati [memutuskan kebijakan]. Tapi memang usulan Satgas Covid-19 kepada saya menganjurkan, mengimbau kegiatan mengundang pejabat dan peserta dari luar kota supaya ditunda dulu. Begitu juga kegiatan mendatangkan tamu asing," kata Nuhfil .

"Tidak benar kegiatan mengajar ditiadakan, metodenya yang diganti. Senin besok ambil kebijakan dan diumumkan langkah- langkahnya agar semua fakultas seragam," sambungnya.

Sementara itu, sempat bereda kaar ada mahasiswa Teknik Industri Unibraw yang suspect Covid-19. Ini lantaran ayah dari mahasiswa tersebut meninggal karena diduga terpapar virus corona. Namun setelah diklarifikasi, baik mahasiswa dan almarhum ayah bersangkutan negatif Covid-19. Meskipun demikian, mahasiswa tersebut tetap dalam pengawasan RS Saiful Anwar Malang sebagai rumah sakit rujukan. Sedangkan pihak kampus telah melakukan sterilisasi gedung perkuliahan.

 

Kaled Hasby Ashshidiqy

Dipublikasikan oleh
Kaled Hasby Ashshidiqy

Berita Terkini

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

2 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

5 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.