Kategori: News

Panglima TNI dan Kapolri Kunjungi Ponpes Subulul Huda Madiun, Ada Apa?

Madiunpos.com, MADIUN -- Kapolri Jenderal Pol Idham Azis dan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto berkunjung ke Pondok Pesantren Subulul Huda Kembangsawit, Desa Rejosari, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun, Jumat (10/7/2020) siang. Pimpinan tertinggi di Polri dan TNI ini ingin melihat kesiapan pondok pesantren tersebut dalam menyambut new normal atau kenormalan baru.

Kedatangan Kapolri dan Panglima TNI ini disambut selawatan para santri yang telah menunggu sejak pagi. Dalam kunjungan itu, juga hadir Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Seusai mengunjungi pondok pesantren tersebut, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, mengatakan Ponpes Subulul Huda telah menerapkan protokol kesehatan. Pondok pesantren ini menjadi salah satu ponpes tangguh karena telah menerapkan prinsip protokol kesehatan.

Tetangga Giman Ketiban Berkah! Sehari Berjualan Bisa Dapat Rp700.000

"Apa yang dilakukan di sini sudah sesuai protokol kesehatan. Seluruh santri selalu menggunakan masker, selalu menjaga jarak, dan mencuci tangan," jelas Panglima TNI.

Dia berharap apa yang telah dilakukan para santri di pondok ini terus dipertahankan. Bahkan kalau bisa juga menularkan kebiasaan baik ini kepada masyarakat sekitar pondok.

Panglima menjelaskan saat ini Jawa Timur sedang dalam proses dari zona kuning menjadi zona hijau. Sejak pandemi Covid-19 terjadi, TNI dan Polri telah diterjunkan untuk membantu pemerintah daerah dalam memastikan disiplin pelaksanaan protokol kesehatan.

Seorang Nakes di RSUD Caruban Terkonfirmasi Positif Covid-19

"Saya ke sini dalam rangka bersilaturrahmi dan mengunjungi pondok pesantren ini. Dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan. Saya dengan Kapolri ingin melihat secara langsung sampai ke bawah, terutama pondok pesantren," terang Panglima.

Panglima TNI beserta Kapolri hanya sekitar 30 menit saja di pondok pesantren ini. Setelah berkunjung, rombongan kemudian melanjutkan kegiatan lainnya.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

18 jam ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

5 hari ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

5 hari ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

1 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

1 minggu ago

Bagi-bagi Rezeki! Pegadaian Umumkan 450 Pemenang Badai Emas 2025 Periode 1

Madiunpos.com, JAKARTA - PT Pegadaian kembali menggelar pengundian program loyalitas tahunannya, Badai Emas Pegadaian 2025.… Read More

1 minggu ago

This website uses cookies.