PENYANYI NYLENEH : Inilah Sejumlah Cemoohan dan Dukungan Pria Mimpi Jadi Artis

PENYANYI NYLENEH : Inilah Sejumlah Cemoohan dan Dukungan Pria Mimpi Jadi Artis Ahmad Setyo Sasono (istimewa)

     

    Penyanyi nyleneh ini benar-benar membuat heboh jagad maya. Dia dicemooh habis-habisan lantaran menasbihkan diri sebagai artis. Namun, tak sedikit yang mendukung langkahnya serta meminta foto bersama bak artis kawakan.

     

    Madiunpos.com, PONOROGO – Ahmad Setyo Sasono, 23, barangkali tak menyangka jalan hidupnya bakal seheboh ini. Gara-gara mimpi dia ingin menjadi artis ibukota, khalayak terkejut sekaligus geleng-geleng kepala. Namun, tak jarang pula di antara mereka mendukung langkah lelaki pencipta tembang Aku Jatuh Cinta ini.

    Kepada Madiunpos,com, Zetyos—demikian panggilan bekennya—mengakui bahwa pilihannya untuk menjadi artis memang memicu kontroversial. Di sejumlah media sosial, ia dicemooh dan menjadi bahan tertawaan gara-gara ia mengumbar obsesinya di media sosial.

    Namun, imbuhnya, tak jarang pula orang yang bertemu dengannya selepas pentas lalu memberikan support. Mereka bahkan juga meminta foto bersama layaknya artis kawakan ibu kota.

    Bagi Zetyos, pro-kontra atas dirinya adalah sebuah hal yang wajar. Ia sama sekali tak mau ambil puisng atas hal itu semua.

    Berikut sejumlah cemoohan sekaligus sanjungan di media sosial latas sepak terjang Zetyos yang menasbihkan diri sebagai artis di Ponorogo itu.

    “Tobat Mad,” ledek pemilik akun facebook Hendro Setyawan.

    “Semoga cepat diberi hidayah,” tulis Anwar.

    “Bismillah. Tak Guyu Sik Cah...hahaha,” sahut Henyka Sukamdani.

    “Ngreog wae Mad, ketimbang ngedan ngono kui,” tulis Nurul Qomariah.

    Berikut sejumlah dukungan kepada Ahmad Zetyos.

    “Sabar lee trah usaha kok, penting ojo kebablasen ae. Ngonokui karo kok sambi mecahi watu po nyitak boto.Mengko lak entuk paedahe,” tulis Ki Ageng Sastro.

    “Maju terus pantang mundur. Kesuksesan memang butuh perjuangan dan pengorbanan,” dukung Gladiez Mahesty.

    “Jika memang berbakat, salurkan saja di audisi audisi televisi. Di situlah bisa mengukur kurang lebihnya bakat Anda,” ujar Yusuf Cah Ngariboyo.

    Seperti diberitakan sebelumnya, Zetyos ngedan dengan artis Agnes Monica. Ia sudah lama bercita-cita ingin ketemu dengan artis idolanya itu. Saking gandrungnya, ia rela membikin video klip berisi nyanyian dia dan joget dia ala Agnes. Video itu lalu ia uggah ke media sosial facebook.

     

    Hasilnya? Ahmad dicemooh habis-habisan oleh pengguna internet dan sosial media (netizen), mulai suaranya yang sumbang dan jogetannya yang asal-asalan.

     

    “Saya di-bully dan dihina ketika saya di panggung, karena saking percaya diri saya tinggi, mereka berkata suaranya fals gitu lo. Namun saya tetap percaya diri,” akunya.



    Editor : Aries Susanto

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    1 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.