Kategori: News

Peringatan Sumpah Pemuda Berpusat di Madiun, Gubernur Jatim Kenang Sosok Sunario Sastrowardoyo

Madiunpos.com, MADIUN -- Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memilih Kabupaten Madiun sebagai lokasi pusat penyelenggaraan peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun 2022. Di Madiun, Khofifah mengenang sosok pemuda yang berperan aktif dalam dua peristiwa bersejarah nasional.

Sosok itu bernama Prof Mr Sunario Sastrowardoyo. Sosok ini berperan aktif dalam dua peristiwa yang menjadi tinggak sejarah nasional Manifesto 1925 dan Kongres Pemuda II.

Sunario yang lahir di Madiun pada 28 Agustus 1902 itu diketahui aktif sebagai seorang pengacara. Ia membela para aktivis pergerakan yang berurusan dengan polisi Hindia Belanda.

Selain menjadi pembela aktivis pergerakan, ia juga menjadi penasihat panitia Kongres Pemuda II tahun 1928 yang melahirkan Sumpad Pemuda. Dalam kongres itu, Sunario menjadi pembicara dengan makalah Pergerakan Pemuda dan Persatuan Indonesia.

“Peringatan Sumpah Pemuda bukanlah sebuah rutinitas tahunan untuk bernostalgia. Melainkan harus menjadi pelecut semangat bersama untuk terus menggerakkan roda perjuangan pembangunan, mencapai cita-cita bersama, Indonesia maju,” jelas Khofifah seusai Upacara Peringatan Sumpah Pemuda di Alun-alun Kabupaten Madiun, Jumat (28/10/2022).

Baca Juga: Puluhan Ribu Orang Putihkan Jl. Pahlawan Madiun, Berselawat & Mendengarkan Tausiah Gus Miftah

Dia menyampaikan para pemuda dalam Sumpah Pemuda 1982 sebagian besar adalah bagian dari kaum aristokrat atau kaum terdidik yang mendapatkan pendidikan tinggi. Tidak sulit bagi mereka untuk dapat hidup mewah dan enak di bawah pemerintah kolonial Hindia Belanda.

Namun, mereka meninggalkan kesempatan bergelimang kemewahan materi untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia yang kala itu masih sebuah cita-cita. Mereka meletakkan kepentingan diri sendiri dan menguatkan kehendak serta tekad bersama untuk memerdekakan Indonesia.

"Saat ini, yang dibutuhkan Indonesia dan Jawa Timur adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan dunia. Jadilah agen perubahan, bukan pemuda  rebahan dan mager," ujarnya.

Khofifah mengatakan Sumpah Pemuda diperingati agar seluruh elemen bangsa dapat menyingkap relevansi momen bersejarah tersebut dalam situasi kekinian. Era di mana teknologi informasi begitu berkembang pesat yang tidak hanya membawa dampak positif, namun juga dampak negatif seperti informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari pornografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dan terorisme.

Baca Juga: BI Kediri Periksa Kondisi Uang Rp35 Juta Milik Warga Madiun yang Rusak Dimakan Rayap

"Kita mengenang momen yang sangat bersejarah ini untuk menyadari bahwa karena mengingat sumbangsih para pemuda semenjak pra-kemerdekaan sangat berperan penting sebagai inisiator dan game changer bagi perubahan dan dinamika sosial berbangsa, maka jalannya pembangunan kita," imbuhnya.

Khofifah mendorong pemuda pemudi Jatim menjadi Game Changer atau para pelaku perubahan yang akan mengubah jalannya permainan. Menurut dia, sosok Game Changer akan menjadi penentu saat tengah berada di persimpangan antara maju dan mundur, antara hidup dan mati, antara dinamis atau statis.

"Indonesia butuh lebih banyak game changer yang menjadi inisiator dan dengan segenap kemampuan yang dimiliki mampu merubah jalannya permainan perubahan peradaban,  memunculkan sebuah realitas dan kesadaran baru," ungkap Khofifah.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

5 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.