Spesial! Nikmati Gim AAA Console dan PC dengan Paket Bundling GameQoo Telkomsel
Menggandeng Telkomsel, GameQoo menghadirkan paket bonus kuota Internet untuk mengakses gim AAA Console dan PC dengan bebas hingga 30 hari.

Madiunpos.com, JAKARTA -- GameQoo bekerja sama dengan Telkomsel menghadirkan paket dengan bonus kuota Internet yang dapat digunakan untuk mengakses gim AAA Console dan PC yang ada pada GameQoo dengan bebas hingga 30 hari.
Pelanggan Telkomsel dapat membeli penawaran paket Internet tersebut pada aplikasi MyTelkomsel dengan memilih paket Kuota Hiburan GameQoo di platform Dunia Games (web/app) pada menu Top Up Paket Data.
GameQoo merupakan platform digital di bawah naungan anak perusahaan dari PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), Nuon Digital Indonesia.
GameQoo menyediakan layanan streaming gim menggunakan teknologi cloud gaming di Indonesia. GameQoo menyediakan berbagai genre game yang dapat dimainkan dengan mudah melalui perangkat gawai oleh pengguna tanpa harus melewati proses pengunduhan.
Paket kuota hiburan GameQoo menghadirkan tiga jenis penawaran, yakni GameQoo Bundling Basic 30 hari dengan kuota 5GB untuk akses gim, GameQoo Bundling Advance 30 Hari dengan kuota 25GB untuk akses gim, dan Paket Topping DPI GameQoo 30 hari dengan kuota 5GB untuk akses gim.
Dengan mengakses gim pada layanan GameQoo secara bebas, pelanggan Telkomsel dapat memperoleh pengalaman bersama keluarga dan orang tersayang dimana pun dan kapanpun.
Layanan GameQoo saat ini telah memiliki lebih dari ratusan gim yang dapat dimainkan oleh pengguna khususnya pelanggan Telkomsel melalui paket yang ditawarkan.
CEO Nuon Digital Indonesia Aris Sudewo, mengatakan dengan adanya paket bundling dengan Telkomsel ini, mereka berharap dapat memperluas pasar cloud gaming sebagai salah satu ekosistem pada perkembangan gim di Indonesia.
"Bersama Telkomsel kita ingin memberikan experience yang menarik bagi keluarga dan para pelanggan yang suka bermain gim untuk merasakan kegiatan yang menarik bersama keluarga maupun kerabat terdekat,” kata Aris.
Sejalan dengan Aris, Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan Telkomsel antusias menyambut kolaborasi bersama Nuon Digital Indonesia dalam menghadirkan kemudahan dan kenyamanan pelanggan untuk mengakses layanan GameQoo.
"Melalui Kuota Hiburan GameQoo, kami berharap dapat memberikan nilai lebih yang akan menambah pengalaman dan keseruan pelanggan Telkomsel untuk menikmati ragam hiburan digital berkualitas dari Nuon Digital Indonesia,” ungkap Nirwan.
GameQoo sebagai cloud gaming memiliki beberapa kelebihan dari gim kovensional lainnya, yaitu sensasi bermain game high quality AAA tanpa perlu perangkat mahal, memiliki lebih dari 600 gim pada GameQoo, hemat penyimpanan, dapat digunakan diberbagai perangkat, dan tidak perlu upgrade hardware terbaru.
Terdapat beragam judul gim yang ada pada GameQoo, seperti gim-gim Disney, F1, LEGO, dan Kingdom Come: Deliverance yang bisa dimainkan di situs http://gameqoo.id.
Editor : Ika Yuniati
Baca Juga
- Safari Ramadan, Telkom Tinjau Data Center hingga Kesiapan Infrastruktur Jelang Lebaran
- Telkom Tinjau Kesiapan Infrastruktur dan Layanan Jelang Idulfitri
- Melalui ITDRI, Telkom Indonesia Kembangkan Talenta Digital Unggulan Masa Depan
- Gandeng Developer Lokal, Nuon Digital Indonesia Rilis Gim Premium Karya Anak Bangsa
- Dukung Kesetaraan Gender, Program Kewirausahaan Telkom Optimalkan Peluang UMKM
- Terus Berinovasi, Telkom-ITDRI Bersama Huawei Luncurkan Interplay Smart Home
- AdMedika Jalin Kerja Sama Strategis dengan Taspen Life Luncurkan Asuransi Smart Health
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.