FOTO TARIF TRANSPORTASI LAUT : Tarif Pamekasan-Probolinggo Tak Turun

FOTO TARIF TRANSPORTASI LAUT : Tarif Pamekasan-Probolinggo Tak Turun Penyeberangan Pamekasan-Probolinggo, Jumat (30/1/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Saiful Bahri)

    Tarif transportasi laut telanjur naik.

    Sejumlah buruh menggotong sepeda motor milik penumpang untuk diangkut ke perahu tambangan saat akan diseberangkan ke Kabupaten Probolinggo dari Pantai Pegagan, Pademawu, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (30/1/2015). Meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) telah diturunkan, nyatanya dampak kenaikan harga BBM yang dilakukan pemerintahan Presiden Joko Widodo terhadap tarif transportasi laut tak serta-merta normal.

    Tarif transportasi laut menyeberangi Selat Madura antara Pamekasan-Probolinggo tetap Rp 20.000/orang. Meski tarif itu naik, angka tersebut masih dinggap wajar dan jauh lebih murah jika dibandingkan transportasi darat yang menelan biaya sekitar Rp75.000/orang.

     



    Editor : Rahmat Wibisono

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.