Kategori: News

Tolak Warga Dimakamkan Protokol Covid-19, Massa di Probolinggo Datangi RSUD Tongas

Madiunpos.com, PROBOLINGGO – Masaa ratusan orang dari Desa Dungun dan Bayeman mendatangi RSUD Tongas. Massa meminta agar salah satu jenazah warganya yang bernama Karsiani, 59, diberikan.

Warga menolak Karsiani dimakamkan dengan protokol Covid-19. Massa bersikeras Karsiani meninggal bukan karena Covid-19. Karsiani memang reaktif, tetapi hasil swab belum keluar.

"Keluarga pasien dan tetangga dari dua desa datang karena jenazah tidak boleh dipulangkan dan akan dimakamkan secara protokol kesehatan. Sedangkan pasien masih reaktif, bukan terpapar Covid-19 karena hasil swab belum turun," ujar Idrus, salah satu warga, Selasa (1/9/2020).

Daop 8 Surabaya Perpendek Relasi 5 KA, Ini Daftarnya

Polisi dari Polsek Tongas dan Polres Probolinggo dikerahkan untuk meredam emosi warga. Setelah berunding, jenazah akhirnya disepakati diserahkan kepada warga.

"Beruntung emosi ratusan warga bisa diredam setelah kami datang ke RSUD Tongas dan melakukan mediasi. Akhirnya jenazah diperbolehkan dibawa keluarga untuk dimakamkan karena status pasien masih reaktif dan belum dinyatakan positif. Hasil swab belum turun, namun kami anjurkan saat proses pemakaman wajib pakai masker dan physical distancing," kata Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Teguh Santuso.

Guna mengantisipasi persebaran Covid- 19, petugas mendatangi dan memantau prosesi pemakaman almarhum Karsiani ke rumah duka.

Zona Merah Bertambah Cukup Banyak, Salah Satunya Kota Solo

Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

19 jam ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

7 hari ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.