Kategori: News

UJIAN NASIONAL : Naskah UN SMA disimpan di Markas Polisi Selama Sepekan

Ujian Nasional tingkat SMA sederjat tinggal menghitung hari. Saat ini, naskah UN telah disimpan di markas polisi Surabaya.

Madiunpos.com, SURABAYA – Naskah ujian nasional (UN) untuk SMA sederajat tiba di Polrestabes Surabaya. Naskah UN tersebut akan disimpan di sana hingga Sabtu (11/4/2015) mendatang.

"Naskah soal akan disimpan di Gedung Bharawira," ujar Kabag Ops Polrestabes Surabaya AKBP Raydian Kokrosono kepada wartawan, Kamis (9/4/2015).

Raydian mengatakan, pengamanan naskah soal UN akan dilakukan oleh pihaknya mulai dari pendistribusian hingga ke sekolah. Satu peleton atau 30 personel akan dikerahkan untuk melakukan pengamanan.

"Satu peleton terdiri dari tiga regu yang akan melakukan pengamanan secara bergantian," lanjut Raydian.

Mantan Kasat Lantas Polrestabes Surabaya ini mengatakan, naskah soal akan didistribusikan ke polsek pada Sabtu. Dan pada Senin (13/4/2015), pihak sekolah akan mengambil di polsek sesuai dengan rayonnya.

"Untuk memantau pelaksanaan UN, kami juga akan melibatkan bhabinkamtibmas," lanjut Raydian.

UN di Surabaya sendiri akan diikuti 37.868 siswa. Untuk SMA sebanyak 17.688 siswa, SMK 18.930 siswa, dan MA sebanyak 1250 siswa. Peserta UN dibagi menjadi dua yaitu siswa yang mengikuti UN Computer Base Test (CBT) sebanyak 16.969 siswa dan siswa yang mengikuti Paper Base Test (PBT) sebanyak 20.899 siswa.

Aries Susanto

Dipublikasikan oleh
Aries Susanto

Berita Terkini

Torehkan Sejarah, Tim Pegadaian Raih Juara Dunia PMO Global Awards 2025 di Amerika Serikat

Madiunpos.com, PHOENIX – PT Pegadaian kembali mencatatkan prestasi monumental di kancah internasional. Kali ini Pegadaian… Read More

1 hari ago

Malam Penganugerahan Sukses Digelar, Inilah Para Jawara Pegadaian Media Awards 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian sukses menggelar Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards (PMA) 2025 “Bersama… Read More

5 hari ago

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

1 minggu ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

4 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

1 bulan ago

This website uses cookies.