Kategori: News

1 Rumah di Ponorogo Roboh Tertimpa Tanah Longsor

Madiunpos.com, PONOROGO -- Satu rumah di Desa Tumpakpelem, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, roboh tertimpa tanah longsor. Saat ini, satu keluarga yang menghuni rumah tersebut mengungsi di rumah saudaranya.

Kapolsek Sawoo, AKP Joko Suseno, mengatakan satu rumah yang roboh itu merupakan milik Darno, 50, warga RT 002/RW 002, Dukuh Jabag, Desa Tumpakpelem. Peristiwan bencana alam tersebut terjadi pada Sabtu (12/2/2022) sekitar pukul 22.00 WIB.

“Dalam kejadian bencana itu tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka,” kata dia, Minggu (13/2/2022).

Kejadian tanah longsor itu bermula dari hujan deras mengguyur wilayah tersebut sejak Sabtu sore. Lantaran tidak kunjung reda, selepas Magrib, Darno bersama keluarganya meninggalkan rumah dan mengungsi ke rumah saudaranya.

Pekerja Pertamina dan BIN Sediakan 1.500 Vaksin untuk Warga Madiun

“Karena hujan yang tak kunjung reda, Darno mengungsi karena takut kalau tebing yang ada di samping rumahnya longsor,” jelasnya.

Setelah mengungsi itu, sekitar pukul 22.00 WIB, ketakutan Darno pun menjadi kenyataan. Tebing di samping rumahnya longsor. Longsoran tanah menimpa rumah dan meratakan sebagian rumah.

Penumpang KA yang Alami Pelecehan Diminta Berani Melapor

Pada Minggu pagi, warga bersama petugas melakukan pembersihan puing-puing reruntuhan bangunan. Kerugian akibat bencana ini sekitar Rp25 juta.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Pegadaian Dukung Pemberdayaan Kelompok Rentan lewat Pelatihan Kemandirian Ekonomi dan Inklusi Digital

Madiunpos.com, JAKARTA — PT Pegadaian bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM), dua entitas dalam holding… Read More

5 hari ago

Meriahkan Tahun Baru Islam, Pegadaian Syariah Gelar Kilau Emas Muharram untuk Masyarakat Aceh

Madiunpos, LHOKSEUMAWE — Pegadaian Syariah meluncurkan program sosial-ekonomi bertajuk Kota Islami Lhokseumawe Amanah untuk Ekonomi… Read More

6 hari ago

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 minggu ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

2 minggu ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

3 minggu ago

This website uses cookies.