Kategori: News

Asyik! 1,8 Juta Paket Internet Gratis Dibagikan untuk Pelajar dan Guru Madrasah

Madiunpos.com, SURABAYA- PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus melanjutkan penyaluran bantuan paket Internet gratis untuk para pelajar di berbagai provinsi. Untuk wilayah Jawa Timur, sebanyak 1,8 juta paket Internet gratis dibagikan untuk pelajar dan pengajar madrasah.

Bantuan ini merupakan realisasi atas kerja sama XL Axiata dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag) dalam program Madrasah Digital Belajar Jarak Jauh.

Group Head XL Axiata Region East, Bambang Parikesit secara simbolis menyerahkannya kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, H. Ahmad Zayadi, melalui fasilitas telekonferensi, yang juga disaksikan oleh perwakilan Kantor Kementerian Agama di 38 kota/kabupaten se-Jawa Timur.

Kampanye Pilkada Dimulai, Gubernur Khofifah Kukuhkan 6 Pjs Bupati dan Wali Kota

"Dengan adanya bantuan ini, kami berharap beban sebagian pelajar dan orang tuanya menjadi lebih ringan begitu juga dengan para guru dan tenaga kependidikan. Para penerima bantuan paket ini sudah bisa langsung memanfaatkannya untuk mengikuti PJJ," ujar Bambang Parikesit melalui keterangan resminya.

Penyaluran akan terus dilanjutkan di daerah lain yaitu di Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, H. Ahmad Zayadi menyebutkan di Provinsi Jawa Timur total ada sekitar 12.923 sekolah madrasah dari tingkat MI, MTs, dan aliah, baik negeri dan swasta. Untuk jumlah siswa, total ada sekitar 1,8 juta pelajar.

Jokowi Angkat Eks Anggota Tim Mawar di Kemenhan, IKOHI Jatim Kecewa

Penyaluran kartu Internet gratis untuk pelajar dan pengajar madrasah juga XL Axiata lakukan di Kalimantan Barat. Sebanyak 125 ribu paket internet gratis telah disiapkan untuk segera didistribusikan ke seluruh provinsi.

 

Kuota 30GB

Menurut Group Head XL Axiata Region Jabodetabek & Kalimantan, Francky Rinaldo Pakpahan, setelah pekan lalu program kerja sama ini diresmikan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia di Jakarta, mulai awal pekan ini pihaknya langsung menyalurkannya ke sejumlah daerah di Kalimantan Barat.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat, H. Ridwansyah menyebutkan di Provinsi Kalimantan Barat total ada sekitar 1.049 madrasah dari tingkat MI, MTs, dan aliah, baik negeri dan swasta.

BMKG Prediksi Musim Penghujan Jatim pada Awal November

Untuk jumlah siswa, total ada lebih dari 133.000 pelajar. Sebagian besar sekolah madrasah berada di area pinggiran kota dan perdesaan. Banyak di antara keluarga siswa memang membutuhkan dukungan untuk mampu menyediakan kuota data untuk PJJ.

Paket Internet gratis dari XL Axiata berupa kartu perdana yang di dalamnya juga sudah terisi kuota data sebesar 30GB. Kuota data tersebut selanjutnya bisa dipakai untuk mengakses sejumlah aplikasi yang paling sering dipakai oleh guru untuk mengirimkan materi pelajaran atau tugas kepada siswa, yaitu aplikasi Microsoft Teams, Zoom, Google Meet, Google Hangout, Google Classroom, dan WhatsApp.

Selain itu, kuota data tersebut juga bisa dipakai untuk membuka aplikasi dan website yang menyediakan bahan tambahan untuk referensi belajar, yaitu Udemy, Ruang Guru, Zenius, Sekolahmu, juga website Rumah Belajar Kemendikbud dan Spada Indonesia Kemendikbud.

Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 Naik Jadi 73,5 Persen, Jokowi Tekankan Ini

Untuk pelajar madrasah, kuota itu bisa dipergunakan untuk mendapatkan materi belajar yang tersedia di https://elearning.kemenag.go.id/madrasahberbagi.

Haryono Wahyudiyanto

Dipublikasikan oleh
Haryono Wahyudiyanto

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.