Santriwati keracunan massal di Bekasi. (Antara)
Madiunpos.com, BEKASI - Peristiwa nahas dialami 70 santri Pondok Pesantren As-Shofiyani di Kampung Kedungwaringin, Desa Sukaringin, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Mereka diduga mengalami keracunan massal seusai santap es campur dan lontong sayur saat buka puasa (bukber) bersama. Menu buka tersebut merupakan hasil sumbangan dari donatur, Selasa (27/4/2021).
Kapolsek Tambelang, AKP Shodirin, mengatakan menerima laporan dari warga terkait peristiwa tersebut. Setelah dicek ternyata benar, sebanyak 70 santri putri mengalami keracunan massal.
Baca Juga: Korban Keracunan Bukber di Magetan Bertambah Jadi 47 Orang
"Ada sekitar 70 santriwan dan santriwati bersama para ustadz diduga mengalami keracunan makanan," kata Shodirin di Cikarang, seperti dikutip dari Antara, Kamis (29/04/2021).
Ia menjelaskan kejadian itu berawal dari kegiatan buka bersama yang menjadi agenda rutin pondok pesantren itu setiap hari. Menu makanan buka puasa didapatkan dari hasil sumbangan donatur.
Saat kejadian keracunan, ada sejumlah menu buka puasa yang dikirimkan donatur antara lain es campur, lontong sayur, serta kerupuk.
Golkar Jatim Capreskan Airlangga Hartarto 2024, Khofifah Wapres
"Kemudian setelah diambil dan dimakan kurang lebih satu jam tujuh puluhan orang ini merasa pusing, mual-mual, dan muntah-muntah," katanya.
Mereka kemudian dibawa ke Klinik Mantri Rohiman yang berlokasi di Kecamatan Cabangbungin. Shodirin mengaku hingga kini 49 santri sudah sembuh dan dipulangkan sementara 21 orang lainnya masih dalam perawatan.
Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian menegaskan keseriusannya dalam memberantas praktik fraud di seluruh lini bisnis. Komitmen anti fraud… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian raih pencapaian monumental dalam transformasi digitalnya. Super Apps, Tring! by… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian meluncurkan apps terbarunya, Tring!. Dirancang dengan fokus pada kecepatan dan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – Di tengah pencapaian kinerja yang berkilau, PT Pegadaian mendapat apresiasi sebagai perusahaan… Read More
Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali meraih penghargaan bergengsi “Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2025”. Penghargaan… Read More
Madiunpos.com, MADIUN – Norma Aesthetic Clinic Madiun (NACM) merayakan hari jadinya yang ke-2 dengan menggelar… Read More
This website uses cookies.