Kategori: News

Gubernur Khofifah : Tingkat Kepatuhan Protokol Covid-19 Surabaya Raya Rendah

Madiunpos.com, SURABAYA -- Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyebut tingkat kepatuhan masyarakat di Surabaya Raya rendah. Bahkan, banyak masyarakat yang tidak menerapkan protokol pencegahan Covid-19 di tempat umum.

Hal ini diungkapkan Khofifah saat melakukan pemaparan di depan Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo, Menkopolhukam Mahfud MD hingga Menkes Terawan Agus Putranto di Gedung Negara Grahadi Surabaya.

Update Covid-19 Jatim! 19 ASN Pemprov Positif

Khofifah menyebut hal ini berdasarkan survei yang dilakukan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga (FKM Unair) Surabaya. Dia mencontohkan di tempat ibadah, hanya 30% masyarakat yang menggunakan masker. Sisanya, sebanyak 70% abai akan protokol kesehatan.

"Situasi kepatuhan masyarakat di Surabaya Raya, tempat ibadah masjid, pura, gereja masih ada 70% yang tidak menggunakan masker. Kemudian mereka 84% mereka tidak physical distancing," ungkap Khofifah di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (24/6/2020).

8 dari 124 Perawat Positif Covid-19 di Jatim Meninggal, Menkes Beri Santunan

PSBB Tiga Jilid

Tak hanya di tempat ibadah, Khofifah menyebut di pasar tradisional jumlah masyarakat yang tidak menggunakan masker meningkat hingga 84%. Hal ini juga terjadi di tempat nongkrong, di mana ada 88% tak menggunakan masker.

"Pasar tradisional 92,8% buka, 84% tidak menggunakan masker, 89% tidak physical distancing. Lalu kita lihat bagaimana tempat cangkrukan, warung, saya lihat 88% mereka tidak menggunakan masker dan 89% mereka tidak physical distancing. Ini hasil dari IKA FKM Unair," paparnya.

Mulai Dibuka Hari Ini, Sejumlah Pasar Hewan di Madiun Masih Sepi

Padahal, lanjut Khofifah, pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang digelar selama tiga jilid di Surabaya Raya telah menemui secercah harapan. Rate of transmission (RT) di Surabaya Raya sempat singgah di bawah 1.

"Kami ingin menyampaikan bahwa PSBB Surabaya Raya itu sudah sempat sukses kalau dari sisi RT di bawah 1. Jadi pada tanggal 20 sampai tanggal 26 Mei sesungguhnya sudah tepat di bawah 1," ungkapnya.

Perwira polisi di Situbondo tertembak senjatanya sendiri, Ini Ceritanya

Namun, hal ini hanya berselang beberapa hari. Khofifah menyebut kini RT di Surabaya Raya kembali naik seiring dengan pertumbuhan kasusnya.

"Kami mendapat imbauan secara khusus dari gugus tugas pusat agar menyarankan kepada masyarakat supaya silaturahminya secara online, itu sudah kami lakukan dan kemudian kita lihat silaturahmi tetap dilakukan secara masif. Maka tanggal 27 Mei ada kenaikan lagi dan seterusnya," sesalnya.

Arif Fajar Setiadi

Dipublikasikan oleh
Arif Fajar Setiadi

Berita Terkini

Pengguna Tring! by Pegadaian Tembus 2 Juta

Madiunpos.com, JAKARTA-Aplikasi unggulan, Tring! by Pegadaian, kini berhasil menembus angka 2 Juta pengguna terdaftar, sejak… Read More

2 hari ago

Penguatan Ekosistem Bullion melalui Forum Bullion Connect 2025: Linking Mines to Markets

Madiunpos.com, JAKARTA – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian bersama OJK berkolaborasi dengan World Gold Council (WGC)… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Dorong Akses Pendidikan di Timur Indonesia melalui Kapal Literasi Moh. Hatta

Madiunpos.com, MALUKU – Dalam semangat memperluas akses pendidikan dan literasi hingga ke pelosok negeri, Pegadaian… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Kembali Hadirkan Program Gadai Bebas Bunga, Solusi Cepat dan Ringan untuk Kebutuhan Finansial Masyarakat

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali hadirkan program Gadai Bebas Bunga, sebagai bentuk komitmennya untuk meringankan beban… Read More

3 minggu ago

Pegadaian Catat Kinerja Gemilang di Q3 2025 Berkat Komitmen Jadi Akselerator Inklusi Keuangan

Madiunpos.com, JAKARTA-Pegadaian catatkan kinerja keuangan yang membanggakan pada kuartal III tahun 2025 ini. Pegadaian menegaskan… Read More

4 minggu ago

Berkat ATM Emas, Pegadaian Raih Penghargaan Best Innovation di BRI Subsidiaries Forum Q3 2025

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali buktikan posisinya sebagai gold ecosystem leader. Kali ini Pegadaian meraih penghargaan… Read More

4 minggu ago

This website uses cookies.