Kategori: News

Pemkot Madiun Masih Terapkan PTM Terbatas

Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kota Madiun belum menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) 100% pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Saat ini PTM dilaksanakan secara blended learning atau 50% murid belajar di sekolah dan 50% murid belajar secara online di rumah.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Lismawati, mengatakan masa pembalajaran di sekolah pada semester genap ini mulai dilaksanakan. Dia menuturkan PTM pada semester genap ini masih dilaksanakan secara terbatas.

“PTM masih secara terbaatas. Tetapi waktu pembelajaran sudah ditambah sekarang,” kata dia saat pengecekan PTM di sejumlah sekolah, Rabu (12/2/2022).

Gagal Menyalip, Mobil Ini Nyemplung di Sungai Madiun

Untuk jam pembelajaran pada PTM ini sudah bertambah. Untuk jenjang SD minimal tiga jam dalam satu hari dan jenjang SMP minimal  enam jam. Sebelumnya durasi belajar di kelas maksimal 2,5 jam.

Dia menyampaikan pelaksanaan PTM terbatas ini untuk mengantisipasi penularan Covid-19, apalagi saat ini sedang marak varian Omicron. Untuk itu, dia berharap seluruh guru dan murid supaya disiplin protokol kesehatan.

“Jangan sekali-kali tidak disiplin protokol kesehatan. UKS di setiap sekolah juga disiapkan,” kata dia.

Ditabrak Mobil saat Berjalan, Seorang Nenek-Nenek Meninggal di Jalanan Madiun

Kepala SMPN 2 Madiun, Suyatmun, mengatakan murid masuk mulai pukul 07.00 WIB dan pulang pukul 13.00 WIB. Satu jam pelajaran durasinya 40 menit.

“Kami beri waktu istirahat tapi anak-anak membawa bekal sendiri. Kantin tutup dan tidak boleh jajan di luar,” kata dia.

Dia menuturkan pihak sekolah juga menerapkan sistem bergantian untuk mengatur siswa pulang sekolah. Sehingga tidak terjadi kerumunan saat menunggu jemputan.

“Semua bapak ibu guru siap siaga di depan sekolah untuk membantu memecah kerumunan. Sehingga kegiatan PTM bisa berjalan lancar,” kata dia.

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Komitmen Jalankan Transformasi Digital, Pegadaian Catat Lebih dari 10 Juta Transaksi Digital pada Semester Pertama 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian mencatatkan pencapaian monumental dalam perjalanan transformasi digitalnya dengan berhasil membukukan… Read More

2 hari ago

Jangan Lewatkan, Pegadaian Galeri 24 Bagi–Bagi Emas Gratis di PRJ JIEXPO Kemayoran

Madiunpos.com, JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-498 Jakarta, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar PRJ… Read More

5 hari ago

Inovasi Baru Pegadaian: Emas Fisik Kini Bisa Langsung Jadi Tabungan Emas

Madiunpos.com, JAKARTA – Bagi yang akrab dengan dunia investasi, tentu sudah tidak asing dengan Tabungan… Read More

1 minggu ago

Pegadaian Raih The Most Innovative dan The Best CEO Future Finance Awards 2025

Esposin, JAKARTA – PT Pegadaian memborong dua penghargaan pada malam penganugerahan Innovative Future Finance Awards… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Kembali Raih Predikat The Best Company to Work For in Asia untuk Ketujuh Kalinya

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work For in Asia… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah Catat Pertumbuhan Tertinggi Nasional pada Tahun 2025

Madiunpos.com, BANJARMASIN – PT Pegadaian Area Kalimantan Selatan dan Tengah, di bawah naungan Kanwil IV… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.