Terima Sertifikat Halal, Produk UMKM di Madiun Siap Banjiri Swalayan
Sebanyak 71 UMKM di Kabupaten Madiun menerima sertifikat halal.

Madiunpos.com, MADIUN -- Sebanyak 71 UMKM di Kabupaten Madiun menerima sertifikat halal. Dengan mendapatkan sertifikat halal itu produk usaha pelaku UMKM itu berpeluang untuk tembus ke swalayan hingga ke ekspor.
Puluhan UMKM produk makanan dan minuman itu mendapatkan fasilitasi sertifikasi halal dari Kementerian Agama.
Kepala Kemenag Kabupaten Madiun, Akhmad Sururi, mengatakan sertifikat halal ini sangat dibutuhkan pelaku UMKM. Ke depan, sertifikat halal ini akan menjadi kewajiban bagi seluruh produk makanan dan minuman, bahkan untuk produk barang dan jasa.
Dia menuturkan saat ini sesuai kuota baru 71 UMKM makanan dan minuman yang difasilitasi untuk mendapatkan sertifikat halal. Proses sertifikasi halal ini pun tidak dipungut biaya apapun alias gratis.
Keren! Kulit Pinus Gunung Wilis Madiun Diekspor Sampai Filipina
“Pelaku UMKM yang mendapatkan sertifikat halal ini merupakan pendampingan 2020,” kata dia seusai penyerahan sertifikat halal di Pendapa Muda Graha Madiun, Selasa (5/10/2021).
Sururi menuturkan keuntungan memiliki sertifikat halal yakni membuka pasar yang lebih luas. Produk UMKM akan bisa lebih diterima di pasar swalayan, minimarket, bahkan bisa menjadi produk ekspor.
Untuk mendapat pendampingan sertifikasi halal ini, kata dia, UMKM yang diajukan minimal harus produksi tiga tahun.
“Untuk syarat [administrasi] ya KTP, domisili, PIRT , dan nomor induk berusaha,” kata dia.
Wisatawan Asal Sukoharjo Hilang di Pantai Ngiroboyo Pacitan
Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro, mengatakan UMKM yang telah memiliki sertifikat halal ini tentu lebih terjaga jaminan kesehatan dan higienis. Selain juga produk yang dihasilkan tentu halal.
Menurut dia, produk halal ini sangat penting dan dicari oleh masyarakat. Sehingga produk yang telah memiliki sertifikat halal tentu akan lebih bisa bersaing di pasar nasional hingga pasar luar negeri.
“Kalau produknya punya sertifikat halal, tentu ada rasa aman. Nantinya akan dibeli. Kami akan mempermudah pengurusan sertifikasi halal bagi pelaku UMKM,” kataKaji Mbing.
Editor : Abdul Jalil
Baca Juga
- Sudah Ada Sejak 1733, Bersih Desa di Dolopo Digelar dengan Menyembelih Kambing Kendit
- Harga Anjlok! Petani Madiun Desak Kementan Tetapkan Standardisasi Harga Porang
- Tabrakan Beruntun Bus Sugeng Rahayu dengan 2 Motor di Madiun, 3 Orang Meninggal di Lokasi
- Tergoda Pilot Gadungan, Seorang Janda Kehilangan Mobil saat Ngamar di Hotel Madiun
- Brakk! Kecelakaan Adu Banteng Truk Pengangkut Tebu Vs Avanza di Madiun
- Mantap! LSF Kukuhkan Kelurahan Winongo Kota Madiun jadi Desa Sensor Mandiri Pertama di Indonesia
- Nahas, Bapak dan Anak Meninggal Tenggelam di Waduk Notopuro Madiun saat Mancing
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.