Tingkatkan Layanan, Telkom dan Transjakarta Kerja Sama Kembangkan Sistem Teknologi Informasi
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) untuk meningkatkan layanan dengan teknologi informasi.

Madiunpos.com, JAKARTA - Sebagai upaya meningkatkan kolaborasi antara BUMN dan BUMD, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) untuk meningkatkan layanan dengan teknologi informasi.
Berdasarkan rilis yang diterima Madiunpos.com, kolaborasi tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan oleh PLT Direktur Enterprise and Business Service Telkom, FM Venusiana R. dan Direktur Utama Transjakarta M. Kuncoro Wibowo yang berlangsung di Jakarta, Kamis (26/1/2023).
"Penandatanganan tersebut merupakan salah satu langkah awal bagi transformasi di Transjakarta khususnya di bidang teknologi informasi, mulai dari merancang aplikasi yang memudahkan pelanggan, mempersiapkan infrastruktur, hingga tim yang akan menjalankan,” ujar M. Kuncoro Wibowo pada kesempatan tersebut.
Baca Juga: Dorong Daya Saing Generasi Muda, Telkom Hadirkan Digitalisasi Pendidikan di Tarutung
Menyambut baik kolaborasi ini, PLT Direktur Enterprise and Business Service Telkom FM Venusiana R. menyampaikan, Telkom berkomitmen untuk berkolaborasi dengan Transjakarta mengembangkan tata kelola dan manajemen pelayanan serta pengembangan sumber daya manusia di bidang teknologi informasi.
"Sehingga ke depannya, proses operasional di Transjakarta dapat lebih efektif dan efisien,“ ungkap Venusiana.
Melalui kerja sama ini, diharapkan lebih mengoptimalkan perkembangan teknologi informasi di Transjakarta agar dapat membantu pencapaian target transformasi perusahaan yakni, berkurangnya angka kecelakaan serta meningkatkan pendapatan di luar tiket (non fare box).
Baca Juga: Keren, Telkom Jadi BUMN Pertama Raih Sertifikasi Great Place to Work
Editor : Anik Sulistyawati
Baca Juga
- Telkom Dukung UMKM Medan Naik Kelas, Omzet Business Matching Tembus Rp55 Miliar
- Telkom Dukung Rencana Perluasan Konektivitas.Antarnegara ASEAN di Ajang AIPF 2023
- Safari Ramadan, Telkom Tinjau Data Center hingga Kesiapan Infrastruktur Jelang Lebaran
- Telkom Tinjau Kesiapan Infrastruktur dan Layanan Jelang Idulfitri
- Melalui ITDRI, Telkom Indonesia Kembangkan Talenta Digital Unggulan Masa Depan
- Gandeng Developer Lokal, Nuon Digital Indonesia Rilis Gim Premium Karya Anak Bangsa
- Dukung Kesetaraan Gender, Program Kewirausahaan Telkom Optimalkan Peluang UMKM
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.