Alhamdulillah, 20 Tenaga Kesehatan RS Unair Sembuh dari Covid-19

Sebanyak 20 tenaga kesehatan (nakes) RS Unair Surabaya sembuh dari Covid-19.

Alhamdulillah, 20 Tenaga Kesehatan RS Unair Sembuh dari Covid-19 Tenaga Kesehatan RS Universitas Airlangga (Unair) Surabaya. (Istimewa)

    Madiunpos.com, SURABAYA -- Kabar gembira datang dari Surabaya. Sebanyak 20 tenaga kesehatan (nakes) RS Universitas Airlangga (Unari) Surabaya yang positif terjangkit virus corona dinyatakan sembuh setelah menjalani dua kali uji swab.

    "Sebanyak 20 nakes sembuh semua, 20 nakes positif paling banyak dari swab. Ada perawat, ada dokter," kata Jubir Tim Satgas Corona RS Unair, dr Alfian Nur Rasyid SpP, seperti diberitakan detik.com, Kamis (4/6/2020).

    Ia memaparkan sebagian besar dari 20 tenaga kesehatan itu tidak memiliki gejala Covid-19 alias orang tanpa gejala. Hanya sebagian kecil yang merasakan gejala, itu pun gejala ringan.

    Bertambah Lagi, Pasien Covid-19 Magetan Kini Capai 84 Orang

    "Seperti nyeri tenggorokan, batuk ringan dan demam sumer saja. Alhamdulillah saat ini sudah sembuh semua," jelasnya.

    Beberapa nakes yang sembuh sudah mulai kembali berkontribusi di RS Unair. Kondisi yang sudah baik itu juga telah disampaikan ke bagian SDM RS Unair.

    "Untuk pasien (nakes terpapar) sembuh dan rekan kerja sekitarnya aman. Untuk dirinya aman sembuh untuk teman kerja, keluarga lingkungan orang ini sudah aman," tambahnya.

    Bikin Merinding, Ini Alasan Kenapa Museum Kesehatan Surabaya Disebut Museum Santet

    Alfian juga berharap, nakes maupun pasien yang sembuh dari Corona tidak mendapat stigma negatif dari masyarakat. Bahkan kini mereka memiliki imunitas yang mampu melawan virus Corona.

    "Orang ini jangan malah distigma negatif, sudah sembuh distigma negatif. Tapi harus di-support, karena mereka sudah survive dan memiliki kekebalan terhadap virus COVID-19 ini," pungkasnya.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.