Bocah 11 Tahun Meninggal Akibat Rumah Terbakar, Ditemukan Warga di Bak Mandi

Seorang bocah di Malang meninggal dunia setelah terjebak dalam rumahnya yang terbakar dan ditemukan warga berada di bak mandi

Bocah 11 Tahun Meninggal Akibat Rumah Terbakar, Ditemukan Warga di Bak Mandi Polisi mengamankan rumah yang terbakar di Kabuapaten Malang, Jawa Timur. (detik.com)

    Madiunpos.com, SURABAYA -- Seorang bocah berusia 11 tahun meninggal dunia terjebak dalam rumah yang terbakar di RT 13/RW02, Desa Kebonagung, Kecamatan Singosari, Kabupaten Maleng Rabu (24/6/2020).

    Menurut keterangan saksi mata, Sudarmono, 55, awalnya dia melihat kobaran api di lokasi kejadian. Pada saat yang bersamaan, ibu-ibu berteriak minta pertolongan warga. "Ketika saya datang, api sudah besar dan asap pekat hitam di ruang tamu. Warga kemudian berdatangan untuk memadamkan api. Dari luar terdengar teriakan anak kecil dari dalam rumah," kata Sudarmono di lokasi kejadian, Rabu (24/6/2020), seperti dikutip detik.com.

    Sudarmono menyebut kebakaran terjadi sekitar pukul 09.15 WIB. Ketika itu, rumah dalam kondisi sepi karena penghuni rumah diketahui tak berada di lokasi kejadian.

    Polisi Tangkap Pelaku Percobaan Pemerkosaan Model Cantik Banyuwangi Saat Casting

    "Bapaknya kerja, ibunya lagi olahraga (bersepeda). Hanya anaknya satu berada di dalam rumah, yang juga menjadi korban kebakaran itu," sebut Sudarmono.

    Ia menjelaskan Ketua RT setempat kemudian meminta bantuan unit PMK untuk membantu memadamkan api. Sementara itu, warga sekitar berupaya memadamkan kobaran api dengan peralatan seadanya.

    "Ketika (warga) bisa masuk dengan menjebol dinding samping rumah, anak kecil yang di dalam rumah ditemukan di kamar mandi, berendam di bak mandi," tutur Sudarmono.

    Dengan cepat warga mengevakuasi korban untuk segera mendapatkan pertolongan. "Saat ditemukan, korban berada di dalam kamar mandi. Kemudian langsung dievakuasi, dibawa ke rumah sakit," terang Sudarmono.

    Pemprov Jatim Kawal Kepulangan PMI, Totalnya 3.431 Orang

    Aparat kepolisian yang menerima laporan warga datang ke lokasi untuk melakukan penyelidikan. Garis polisi dipasang untuk mengamankan tempat kejadian perkara (TKP).

    Menyelamatkan Diri di Kamar Mandi

    Kapolsek Singosari, AKP Farid Fathoni, menjelaskan satu korban yang ditemukan di lokasi kejadian mengalami luka bakar dan meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit. Identifikasi menyebutkan korban bernama Aura Diva berusia 11 tahun.

    "Korban adalah anak pemilik rumah. Mengalami luka bakar dan menyebabkan meninggal dunia," ujar Farid saat dimintai konfirmasi secara terpisah.

    Farid menambahkan orang tua korban tak berada di dalam rumah pada saat kejadian. Korban diduga tengah tertidur saat api membakar kediaman orang tuanya.

    Pakar Sebut Gempa di Pacitan Pertanda Baik, Kok Bisa?

    "Dugaan korban tertidur, kemudian terbangun saat kebakaran terjadi. Berada di dalam kamar mandi, diduga untuk menyelamatkan diri," imbuh Farid. Jenazah korban sudah dibawa ke kamar jenazah rumah sakit dr Saiful Anwar (RSSA), Kota Malang, untuk menjalani autopsi.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.