Fenomena Sawah Bergelembung Bak Mendidih Muncul Di Sumenep

Sawah di Sumenep mengeluarkan gelembung bak mendidih.

Fenomena Sawah Bergelembung Bak Mendidih Muncul Di Sumenep Warga menyaksikan sawah bergelembung bak mendidih di Sumenep. (detik.com)

    Madiunpos.com, SUMENEP -- Fenomena alam unik terjadi di Sumenep. Sawah milik Moh. Embad di Desa Batu Putih Laok, Kecamatan Batu Putih, mengeluarkan gelembung bak air mendidih.

    Kejadian yang tak biasa itu membuat warga sekitar penasaran. Sawah itu pun kini jadi tontonan.

    Menurut Embad, sudah sekitar sepekan lalu sawahnya yang berair itu mengeluarkan gelembung. Awalnya gelembung yang keluar dari dasar sawah hanya sedikit sehingga tak begitu ia hiraukan. Namun makin lama gelembung itu kian banyak dan besar. Air sawah terlihat seperti mendidih meski saat dipegang airnya tetap adem.

    Video Pria Maki-Maki Pemuda Tunagrahita Viral, Warganet Minta Polisi Bertindak

    "Fenomena ini sebenarnya saya sudah lihat sepekan lalu . Tapi hanya sedikit dan kecil," kata Embad, seperti dikutip detik.com, Rabu (26/2/2020).

    Ia mengatakan sawahnya mulai ramai dikunjungi warga yang penasaran. Kemudian Selasa (25/2/2020) malam, polisi datang ke lokasi memasang garis polisi. Warga diimbau tidak mendekat sebelum ada penjelasan dari pihak terkait mengenai sawah mendidih tersebut.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.