Kategori: News

Keren! Masyarakat Kota Madiun Kini Bisa Cetak Dukcapil secara Mandiri

Madiunpos.com, MADIUN -- Pemerintah Kota Madiun meluncurkan Mesin Anjungan Dukcapil Mandiri. Melalui mesin ini, masyarakat bisa secara mandiri mencetak dokumen kependudukan, seperti e-KTP, KIA, dan KK.

Ini menjadi salah satu upaya Pemkot Madiun untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan efisien. Peluncuran Mesin Anjungan Dukcapil Mandiri ini juga sejalan dengan dicanangkannya Dukcapil Go Digital yang digagas Pemkot Madiun melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Rabu (10/11/2021).

Wali Kota Madiun, Maidi, mengatakan identitas penduduk tidak bisa lepas dari diri penduduk itu sendiri. Untuk itu, apa saja yang berhubungan dengan digital dan membawa ke arah yang lebih efisien akan dikedepankan karena menjadi tolak ukur untuk semua program.

Bekali Alumni dengan Ilmu Kewirausahaan, Unipma Hadirkan Pengusaha Sukses

"Data kependudukan ini harus valid. Jumlah penduduk sekian, program apa yang akan datang dalam waktu pendek dan jangka penjang, ya dasarnya itu. Supaya program tepat sasaran," kata dia.

Maidi mengatakan dalam kesempatan ini juga telah diresmikan sistem pelayanan masyarakat yang berbasis teknologi, yakni Mesin Anjungan Dukcapil Mandiri. Mesin ini berfungsi untuk mencetak dokumen kependudukan, seperti e-KTP, KIA, dan KK. Nantinya dokumen tersebut langsung keluar dan dapat digunakan masyarakat.

Rencananya, mesin otomatis itu akan ditempatkan di Pahlawan Street Center. Sehingga masyarakat tidak perlu lagi ke kantor Disdukcapil untuk mencetak dokumen-dokumen kependudukan itu.

"Dengan layanan ini, sehingga tidak ada pertemuan tatap muka dengan petugas. Sehingga nantinya di pelayanan publik tidak ada potensi korupsi dan pungutan liar lagi," jelas dia.

Ratusan Alumni Unipma Ikuti Pembekalan Selepas dari Kampus

Kepala Disdukcapil Kota Madiun, Agus Triono, mengatakan untuk mesin Anjungan Dukcapil Mandiri ini bisa untuk mencetak dokumen kependudukan, KTP, KIA, dan KK. Untuk prosesnya, pemohon harus mengajukan secara offline maupun online. Setelah itu pemohon akan mendapatkan barcode untuk membuka akses di mesin Anjungan Dukcapil Mandiri itu.

"Mau hilang atau rusak. Nanti prosesnya pengajuan dulu, tetap di Dukcapil, bisa online maupun offline. Setelah itu cetaknya bisa dilakukan sendiri," kata dia.

Bagi warga yang belum pernah melakukan perekaman e-KTP, kata Agus, warga tetap harus mengikuti prosedur perekaman data di Dindukcapil. Setelah itu baru bisa mencetak sendiri.

Digitalisasi dokumen kependudukan ini bertujuan untuk transparansi dan efisiensi. Dengan adanya hal ini tentu akan meminimalisir pertemuan antara petugas dan warga.

Wali Kota Madiun Bakal Bangun Restoran Sajian Kuliner Porang di PSC

Saat ini Pemkot Madiun memiliki dua mesin Anjungan Dukcapil Mandiri tersebut. Rencananya, satu mesin akan ditempatkan di Pahlawan Street Center dan satu mesin lagi ditempatkan di kantor Kecamatan Taman. Rencananya mesin ini akan ditempatkan di setiap kecamatan.

"Yang satu unit mesin itu hadiah dari pemerintah pusat. Sedangkan satu unit lagi pengadaan sendiri. Harganya sekitar Rp190 juta," jelasnya. (ADV)

Abdul Jalil

Dipublikasikan oleh
Abdul Jalil

Berita Terkini

Pegadaian Luncurkan Super Apps Tring!, Integrasikan Ekosistem Emas dan Keuangan Digital

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menandai babak baru transformasi digitalnya dengan meluncurkan super apps terbaru,… Read More

1 hari ago

Juara Microsoft Excel World Championship Indonesia, Tim Pegadaian Siap Berlaga di E-Sport Edutainment Dunia

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian menorehkan prestasi gemilang dengan menyabet seluruh gelar juara di Microsoft… Read More

6 hari ago

Pegadaian Serahkan Hibah Sistem Teknologi Daur Ulang Air Hujan dan Air Wudu untuk Masjid Salman ITB

Madiunpos.com, BANDUNG — Komitmen Pegadaian terhadap lingkungan berkelanjutan di lingkungan kampus dan tempat ibadah semakin… Read More

1 minggu ago

Beri Layanan Sepenuh Hati, Contact Center Pegadaian Borong Penghargaan di Ajang ICCA 2025

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association… Read More

2 minggu ago

Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Wujud Komitmen Terhadap Standar Operasional Global

Madiunpos.com, JAKARTA-PT Pegadaian kembali membuktikan komitmennya terhadap standar operasional global, dengan sukses meraih kembali sertifikat… Read More

2 minggu ago

Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Semua Outlet

Madiunpos.com, JAKARTA – PT Pegadaian melalui anak usahanya Galeri 24 siap penuhi kebutuhan masyarakat dalam… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.