Kompak, Real Madrid dan Barcelona Telan Kekalahan
Real Madrid dan Barcelona kompak meraih hasil yang sama di pertandingan Liga Primera akhir pekan ini. Madrid kalah 0-1 dari Cadiz di kandang, sedangkan Barcelona menyerah 0-1 dari Getafe.
Madiunpos.com, MADRID- Real Madrid dan Barcelona kompak meraih hasil yang sama di pertandingan Liga Primera akhir pekan ini. Kedua tim raksasa Spanyol itu sama-sama keok dari lawannya.
Kejutan terjadi di pekan keenam Liga Spanyol. Madrid dan Barcelona tumbang melawan lawannya masing-masing pada hari yang sama.
Madrid lebih dulu memainkan laga ketika menjamu Cadiz di Stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (17/10/2020) malam WIB.
Juara bertahan Liga Spanyol itu tanpa diduga mengakhiri duel dengan tangan hampa.
Disebut Mirip Sungai Amazon, Seperti Inilah Potret Sungai Maron di Pacitan
Ya, Real Madrid dipaksa menyerah 0-1 oleh Cadiz di kandangnya sendiri. Gol kemenangan tim promosi La Liga itu dicetak Antony Lozano di menit ke-16.
Beberapa jam selepas duel Madrid vs Cadiz, Barcelona melakoni partai tandang ke markas Getafe di Stadion Alfonso Perez, Minggu (18/10) dini hari WIB. Blaugrana menutup duelnya kali ini dengan hasil mengecewakan.
Lionel Messi dkk harus pulang tertunduk malu akibat menelan kekalahan 0-1 dari Getafe. Gol semata wayang tim tuan rumah dibukukan Jaime Mata via eksekusi tendangan penalti.
Dikabarkan Hilang, Dua Anak di Probolinggo Ditemukan di Ladang Jagung
Melansir data Squawka, hasil buruk yang sama-sama dialami Madrid dan Barcelona kali ini menjadi yang pertama dalam dua tahun terakhir. Sebelumnya, kedua tim itu mengalami kekalahan di hari yang sama dalam pertandingan La Liga yakni pada September 2018.
Tidak hanya itu, Barcelona dan Madrid juga menelan kekalahan tepat satu pekan sebelum keduanya bertemu di El Clasico pada 24 Oktober nanti. Catatan tersebut mengulangi rekor buruk yang mereka alami sebelum pertemuan kedua tim pada April 2003.
Kala itu, Real Madrid tumbang 2-4 dari San Sebastian. Di laga lainnya, Barcelona juga kalah dengan skor serupa di kandang melawan Deportivo La Coruna.
Pollycarpus Meninggal Setelah 16 Hari Lawan Covid-19
Editor : Haryono Wahyudiyanto
Baca Juga
- Drawing Perempat Final Liga Champions: Madrid Lawan Liverpool, PSG Hadapi Munchen
- Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola Akhir Pekan
- Valencia 4-1 Real Madrid: Kena 3 Penalti, Madrid Terkapar di Mestalla
- Round Up Hasil Liga Champions: Liverpool dan City Menang Lagi, Madrid Seri
- Hasil El Clasico: Hajar Barcelona 3-1, Real Madrid ke Puncak
- Ini Jadwal Siaran Langsung Liga-Liga Eropa
- Barcelona Gagal Rekrut Memphis Depay karena Dembele
0 Komentar
Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.